Polres Pagaralam Memperingati Nuzulul Quran dan Buka Bersama Bersama Forkopimda dan TNI-Polri

Kamis 04 Apr 2024 - 10:57 WIB
Reporter : Eko Wahyudi
Editor : Eko Wahyudi

PAGARALAM, KORANPALPRES.COM – Dalam rangka menjalin silaturahmi dan sekaligus memperdalam rasa keimanan dan ketakwaan pada bulan Ramadan ini, Kepolisian Resor Pagaralam menggelar peringatan Nuzulul Quran 1445 H, (03/04/2024). 

Kegiatan tersebut sekaligus juga bersamaan dengan pelaksanaan acara berbuka bersama di halaman Masjid Al Hikmah Polres Pagaralam.

Peringatan Nuzulul Quran dan buka bersama tersebut kemudian dilanjutkan dan tadarus itu dihadiri Unsur Forkompimda, TNI - Polri dan Bhayangkari.

Dalam kegiatan tersebut, Polres Pagaralam juga mengundang seluruh keluarga besar Polres Pagaralam dan staf.

BACA JUGA:Kapolda Beri 3 PIN Emas ke Jajaran Polres Pagaralam, Salah Satunya Kapolres Pagaralam

BACA JUGA:Pakai Moge, Kapolres Pagaralam Pantau Persiapan Pos Pengamanan Lebaran

BACA JUGA:Kapolres Pagaralam Imbau Warga Segera Lapor Jika Menemukan Debt Collector Lakukan Kekerasan

Kapolres AKBP Erwin Aras Genda S.Ik mengatakan, peringatan Nuzulul Quran dan buka bersama dengan Forkompimda, TNI-Polri  dan Bhayangkari serta tokoh agama itu untuk menjalin silaturahmi.

"Kegiatan silaturahmi dan kebersamaan dengan para tokoh agama,Forkompimda, TNI-Polri  dan Bhayangkari ini sebagai amal ibadah kita di bulan suci Ramadan 1444 H," jelasnya.

Jadi, selain kepedulian menjalin silaturahmi, kegiatan peringatan Nuzulul Quran dan buka bersama dengan Forkopimda, TNI - Polri, Bhayangkari dan Staf Polres Pagar Alam

Juga masih pada kegaitan itu, sebagai kepedulian serta untuk mempererat silaturahmi dan kebersamaan.

BACA JUGA:Polres Pagaralam Siaga Selama Perayaan Paskah, Kapolres Cek Langsung ke Gereja

BACA JUGA:Sebagai Bentuk Kepatuhan Hukum, Pemilik Serahkan Senpira ke Polres Pagaralam

BACA JUGA:Tim Polda Lakukan Pengecekan Zona Integritas Polres Pagaralam Menuju WBK

Pada kesempatan itu pula Polres Pagar Alam memberikan tali asih kepada personel TNI yang bertugas di Koramil 10 dan Koramil 13 serta memberikan juga tali asih kepada seluruh staf Polres termasuk  pekerja harian lepas (PHL).

Kategori :