Lebih lanjutnya katanya, meninggalnya jemaah haji asal Kabupaten Ogan Ilir ini adalah untuk kedua kalinya.
BACA JUGA:Cuara Super Panas di Arab Saudi, Ada Kisah Polwan Berjilbab Hitam Bantu Jemaah Haji
BACA JUGA:Polri Kirimkan 7 Polwan Jadi Petugas Pelayanan Ibadah Haji, Ini Tugasnya
Setelah sebelumnya Fitriyanti 48 tahun, warga Desa Sentul Kecamatan Tanjung Batu.
"Kalau almarhumah ibu Fitriyanti meninggal dunia usai menjalani thawaf dan sa'i kemudian kelelahan di samping juga memiliki riwayat penyakit gula darah atau diabetes," bebernya.
Almarhumah Fitriyanti dimakamkan di pemakaman di Mekkah, setelah meninggal dunia di RS King Abdul Aziz Arab Saudi sekitar pukul 09.00 Waktu Arab Saudi pada Rabu, 19 Juni 2024.
"Semoga amal ibadah jemaah haji yang mendahului kita dapat diterima di sisi Allah, dan keluarga yang ditinggalkan dapat diberikan kesabaran," tukasnya.