Rampungkan Tol Palembang-Betung, PT Hutama Karya Minta Suntikan Dana Rp1 Triliun

Selasa 02 Jul 2024 - 19:11 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Dia menargetkan ruas tersebut akan rampung pada Triwulan III tahun 2025. 

BACA JUGA:Terbentang 112 Km Konstruksi Progres 75%, Tol Kapalbetung Siap Dirampungkan

BACA JUGA:Sumatera Selatan Bangga Miliki Jembatan Musi V, Jembatan Tol Terpanjang di Indonesia, Ini Progresnya

Budi merinci proyek JTTS memiliki total panjang 2.854 km dan dibagi ke dalam 4 tahapan. 

Tahap 1 sampai dengan saat ini terdapat 9 ruas telah beroperasi secara penuh dan sisanya akan operasi juga konstruksi.

Selanjutnya tahap 2 merupakan backbone yang menghubungkan Palembang dengan Pekanbaru. 

Lalu tahap 3 merupakan backbone berkelanjutan yang akan menghubungkan Pekanbaru sampai Aceh, dan tahap 4 merupakan ruas border.

"Sampai 25 Juni 2024 HK telah membangun 800 km serta direncanakan sebagian tahap 2 selesai 2024 ini," jelasnya.

Pembangunan ruas tol Palembang - Betung adalah bagian dari Tol Kayu Agung – Palembang – Betung atau Kapal Betung sepanjang 69 km.

Jalan tol ini merupakan bagian dari Jalan Tol Trans Sumatera. 

Kelanjutan pembangunan ruas tol ini dinilai penting, karena merupakan ruas penghubung Pelabuhan Bakauheni hingga Jambi.

Sebelumnya Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menargetkan pembangunan jalan tol ruas Palembang-Betung selesai pada tahun 2025.

Basuki mengatakan, Kementerian PUPR bersama pemerintah daerah, jajaran kontraktor pelaksana, dan badan usaha jalan tol (BUJT) telah menyepakati percepatan penuntasan Tol Palembang-Betung.

Terkait pembebasan lahan Jalan Tol Kapal Betung sudah hampir selesai.

"Kami akan menambah tim untuk percepatan pembebasan lahan, khususnya dari Pangkalan Balai ke Betung (15 km) yang nanti juga akan dibantu dari Pemerintah Daerah dan Badan Pertanahan Nasional (BPN). Kami menghargai betul mekanisme pembebasan lahan yang sudah berjalan dan konsisten dengan mekanisme tersebut," katanya.

Basuki juga mengatakan, penyelesaian Jalan Tol Kapalbetung akan dilanjutkan dengan rencana konstruksi Jalan Tol Betung-Tempino-Jambi dengan komposisi Seksi 1 Betung-Tungkal Jaya, Seksi 2 Tungkal Jaya-Bayung Lencir. 

Kategori :