Fitrianti Agustinda Hindari Pertarungan Head to Head di Pilkada Palembang, Perang 3 Paslon Lebih Seru

Kamis 04 Jul 2024 - 14:18 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Kala itu, ia berpasangan dengan Harnojoyo.

Kini Fitrianti Agustinda telah memantapkan diri untuk maju jadi calon orang nomor satu di Palembang lewat Pemilihan Serentak Kepala Daerah yang akan berlangsung November mendatang.                                 

Meski masih menjabat Ketua DPD Partai Nasdem Palembang, Finda mendaftar Bacalon Wako dari partai lain dengan harapan Golkar dan Nasdem bisa bersatu dan maju kontestasi Pilkada.

Pernah menjadi bagian dari PDI Perjuangan, wanita lulusan Fakultas Hukum ini pernah dinobatkan sebagai perempuan pertama yang memegang posisi wakil kepala daerah Palembang.                                

Selain menjadi Wawako di Kota Pempek, Finda juga berperan sebagai Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Palembang. 

Bahkan perempuan kelahiran 5 Agustus 1976 ini masih aktif mengampanyekan aspirasi wanita dan para ibu.

Sedari kecil ia menetap di Palembang. 

Fitri merupakan anak dari Hj. Ainun sekaligus adik kandung Almarhum Romi Herton, sosok politikus PDI Perjuangan yang pernah menjabat Wali Kota Palembang.

Dikenal tegas dan pemberani, istri dari Dedi Sipriyanto dikenal konsisten sebagai pejabat daerah dan tidak pernah membedakan status. 

Sebelum terpilih menjadi Wawako Palembang, Finda juga aktif sebagai anggota DPRD Palembang.

 

Kategori :