“Lokasinya sama indahnya dengan setiap gambar yang pernah Anda lihat,” ujar seorang pembaca Travel+Leisure.
Pembaca lain mengungkapkan kehidupan laut di sana sungguh di luar dugaan.
Menjadi rumah bagi sekitar tiga persen terumbu karang di planet ini dan keanekaragaman hayatinya menjadikannya tujuan snorkeling dan menyelam terbaik benar-benar menjadikan Maladewa sebagai "Surga di Bumi."
Ini 3 Teratas yang Mungkin sudah kamu dugaBACA JUGA:4 Rekomendasi Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan ke OKU Selatan, Nomor 2 Paling Seru
Jika Maladewa adalah nomor 1 dan Bali di posisi 3, destinasi wisata apa yang ada di posisi 2?
Ada pulau yang sedang naik daun di Vietnam yang dinobatkan sebagai pulau terbaik kedua dalam ajang World's Best Awards 2024 oleh Majalah Travel+Leisure .
Terletak di lepas pantai barat Vietnam di Teluk Thailand, meski banyak pantai di Asia Tenggara yang sudah dikembangkan, tetapi Phu Quoc, nama pulau itu tetap mempertahankan ketenangannya. Dan pengunjung jangan khawatir tentang akomodasinya, sebab pulau-pulau tersebut punya hotel yang cukup lengkap dan bagus.
Sistem penilaian Travel+Leisure
Penghargaan Terbaik Dunia oleh Travel+Leisure berupa survei tahunan yang diadakan oleh Travel+Leisure.
BACA JUGA:8 Ragam Oleh-oleh Khas Bandung Wajib Dibawa Pulang, Enak, Favorit Wisatawan
Hal ini untuk meminta para pembaca berbagi pengalaman perjalanan mereka di seluruh dunia.
Para pembaca diminta membagikan pendapat mereka tentang hotel, resor, kota, pulau, kapal pesiar, spa, maskapai penerbangan terbaik, dan hal lainnya.
Pembaca yang terlibat dalam survey ini lebih dari 186.000 pembaca yang dilibatkan dalam survei tahun 2024 ini.
Maladewa, dan Phu Quoc serta Bali, menjadi 3 pulau teratas dipilih berdasarkan beberapa criteria di antaranya objek wisata alam dan pantai, aktivitas atau pemandangan, restoran/makanannya, keramahan penduduknya, dan nilai lainnya.
Berikut 10 Pulau Terbaik di Dunia menurut Travel+Leisure
BACA JUGA:Lewat Jalan Tol Ini, Palembang - Lubuk Linggau Hanya 3 Jam, Bisa Tiap Hari Berwisata di Bukit Sulap