Selain menu pindang Meranjat juga pihaknya menyediakan menu pempek genter dan pempek rebus atau pentung yang diserbu para peserta.
BACA JUGA:Pedasnya Nampol! Resep Sambal Bawang, Lezatnya Nikmat, Awet Tanpa Pengawet!
BACA JUGA:Sarapan Buat Tersayang! Resep Bubur Ayam Bandung Perut Kenyang Bikin Nyaman
"Kita harapkan dengan kegiatan yang kita adakan ini akan lebih mengenal pindang meranjat lebih mendalam, bahkan juga mengenal menu lainnya yang berasal dari Kabupaten Ogan Ilir," ungkapnya.
Sementara itu, salah satu peserta dalam kegiatan, Sari menuturkan, bahwa kegiatan yang diadakan sangat bermanfaat. Apalagi mendapatkan resep untuk memasak menu pindang meranjat tersebut.
"Ini sangat bagus, apalagi kita bisa melihat langsung cara memasak yang benar dan nikmat untuk menu olahan pindang asli Meranjat tersebut, " tambahnya.
Pihaknya harapkan akan ada kegiatan yang lainnya seperti halnya belajar memasak kuliner khas Meranjat tersebut.
BACA JUGA:Jajanan Tradisional! Gini Resep dan Cara Membuat Kerak Telor Mudah dan Praktis
"Kita harapkan kegiatan seperti ini terus ada, agar dapat pemahaman dan ilmu yang bisa diterapkan untuk dihidangkan buat keluarga tercinta," pungkasnya.
Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di koranpalpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA koranpalpres.com".