Media Vietnam Iri Lihat Timnas Indonesia Dapatkan Bek Tajir Mees Hilgers, Sampai Bilang Begini

Minggu 08 Sep 2024 - 13:23 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Lebih sensasional lagi, ia menjadi pemain termahal di kawasan Asia Tenggara. 

BACA JUGA:RESMI! Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

Untuk diketahui, nilai pasar skuad Vietnam Rp118 miliar.

Di bawah Vietnam ada Thailand. 

Skuad besutan Masatada Ishii memiliki skuad bernilai pasar Rp111 miliar.

Sementara Timnas Malaysia hanya memiliki nilai pasar sebesar Rp110 miliar.

Tingginya nilai pasar Mees Hilgers mendapat sorotan media Vietnam. 

Media Vietnam, TheThao247.vn, secara khusus memberi judul,"Tim Indonesia mengumumkan pemain naturalisasinya dihargai lebih tinggi dibandingkan tim Vietnam". 

Ulasan tentang Mees Hilgers ini sekaligus membuat media Vietnam inferior saat menegaskan jumlah harga pasaran tertinggi pemain FC Twente tersebut.

Kedatangan Mees Hilgers membuat publik Vietnam seperti merasa iri dengan kebijakan naturalisasi yang diusung PSSI era Erick Thohir.

Mereka dipaksa untuk menantikan prestasi apa lagi yang bakal ditorehkan Timnas Indonesia, baik di kancah ASEAN maupun dunia.

"Kedatangan Mees Hilgers membuat kekuatan Timnas Indonesia akan semakin bertambah," tulis TheThao247.vn lagi.

"Kebijakan naturalisasi telah membantu mereka menuai banyak prestasi hanya dalam waktu singkat," imbuh media itu.

Lahir pada tahun 2001 di Belanda, Mees Hilgers memiliki ibu berkewarganegaraan Indonesia. 

Tingginya 185 cm dan pernah bermain untuk Timnas Belanda U-21.

Bek Twente FC itu tampil cukup baik di Eredivisie sebelum cedera menghentikannya hingga dia tak mendapat panggilan Belanda di Kualifikasi Euro U-21. 

Kategori :