LAHAT, KORANPALPRES.COM - Suasana gembira menyelimuti halaman posko relawan di kawasan Pasar Lama, Kabupaten Lahat, pada Ahad 15 September 2024, ketika sekitar seratusan masyarakat, mayoritas ibu-ibu, ikut berpartisipasi dalam acara senam sehat yang digelar oleh Relawan Sanak Bursah-Widia.
Acara ini bukan hanya sekadar aktivitas fisik, tetapi juga merupakan bagian dari upaya sosialisasi pasangan calon Bursah Zarnubi dan Widia Ningsih (BZ-WIN) dalam Pilkada Lahat 2024.
Widia Ningsih, Calon Wakil Bupati (Cawabup) dari pasangan H Bursah Zarnubi SE tampil memukau dalam acara tersebut. Usai berolahraga, Widia mengungkapkan rasa terhormatnya karena telah dipercaya untuk mendampingi beliau.
"Saya merasa sangat terhormat ketika diminta menjadi cawabup Bursah Zarnubi. Sejak masa mahasiswa begitu mengidolakan beliau sebagai sosok putera kebanggaan Lahat yang sukses di pentas politik nasional," ujar dia.
BACA JUGA:Diiringi Lagu Nasi Padang dan Manise, Cawabup Lahat Widia Ningsih Goyang Warga Pasar Lama
Menurutnya, Bursah Zarnubi adalah figur yang sangat peduli dengan generasi muda. Selama bertahun-tahun telah mendidik dan mengkader puluhan ribu pemuda dari seluruh Indonesia, melalui berbagai pelatihan di Organisasi Kemahasiswaan dan Pemuda.
"Materi pelatihan yang diberikan bermacam-macam mulai dari sekolah demokrasi, pendidikan politik, penguatan literasi, ekonomi mikro-makro, hingga advokasi sosial," tambah dirinya.
Karena itu, sambungnya, ketika Bursah menyatakan diri akan pulang kampung dalam rangka membangun Lahat sebagai kampung halaman, dan memilihnya sebagai Cawabup dia tidak ragu lagi untuk mendukungnya.
Widia bahkan rela mundur sebagai anggota DPRD Lahat, yang baru saja dilantik untuk periode kedua demi mendampingi Bursah mewujudkan perubahan di Lahat.
BACA JUGA:Rela Kaki Berlumpur Demi Aspirasi Petani, Cawabup Lahat Widia Ningsih Janjikan Ini Bila Terpilih
Widia menegaskan, bahwa keputusannya untuk menjadi pendamping Bursah Zarnubi tidak hanya berdasarkan kekaguman, tetapi juga pada keyakinan bahwa beliau memiliki program-program konkret untuk memajukan Lahat disertai kemampuan untuk mewujudkannya.
"Kami berencana menciptakan tenaga kerja baru melalui industrialisasi hasil perkebunan dan modernisasi pertanian, serta mendirikan Universitas Teknologi di Lahat untuk menciptakan SDM generasi muda yang unggul dan punya daya saing," jelas Widia.
Ia mengemukakan, sejumlah program tersebut sangat rasional dan terukur, karena dicetuskan oleh tokoh nasional sekaliber Bursah Zarnubi.
"Kalau Cabup lain yang bicara itu mungkin kita ragu, tapi ini Bursah Zarnubi pencetusnya, jaringannya luas, menteri dan pejabat di Jakarta kenal die gale," katanya.