Irjen Pol Firman Shantyabudi menambahkan, dengan adanya informasi yang disebarluaskan langsung kepada masyarakat dan berkomunikasi dengan BMKG dapat memperlancar pergerakan pengendara.
“Kita harapkan adanya informasi-informasi langsung pada masyarakat, kita juga harus terus berkomunikasi dengan BMKG umpamanya apabila terjadi perlambatan kita persiapkan masyarakat di sekitar Pelabuhan yang mungkin nanti pada saat ada peningkatan-peningkatan arus ini mungkin ada perubahan-perubahan rekayasa,” tegas Kakorlantas Polri.
Kakorlantas Polri mengimbau agar petugas yang bertugas dalam pengamanan Nataru agar mempersiapkan dengan komunikasi dan koordinasi, serta untuk yang melaksanakan mudik agar dapat bekerjasama dan tertib mengikuti arahan petugas.
BACA JUGA:5 Lagu dalam Mini Album Daerah Karya Wanda Lesmana, Nomor 3 Cerita Kesultanan Palembang Darussalam
“Sekali lagi persiapkan persiapkan dan persiapkan komunikasikan, koordinasikan terus sampai nanti menjelang pelaksanaan hari H, nanti kita berdoa dan kita harapkan masyarakat baik pemudik maupun yang akan melaksanakan liburan juga masyarakat setempat yang wilayahnya digunakan untuk baik destinasi ataupun rute kita harapkan kerjasamanya untuk kelancaran bisa kita capai bersama,” tutup Irjen Pol Firman Shantyabudi.*