PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Daun teh yang selama ini diketahui menjadi sumber utama produksi teh yang ada. Namun, ada beberapa tanaman terutama bunga yang bisa dicampur atau dijadikan teh. Rasanya ternyata mantap dan nikmat
Di antaranya beberapa jenis bunga yang sudah terbukti bermanfaat dan banyak dikonsumsi orang terutama di Pulau Jawa dan sekitarnya.
Kegunaan dan manfaat teh yang dibuat dari bunga itu juga tidak kalah dengan teh yang diracik dari daun.
Di bawah ini beberapa bunga yang dapat dimanfaatkan untuk meracik teh. Atau dijadikan campuran yang membuat teh lebih nikmat.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Teko Listrik Watt Kecil Terbaik, Bikin teh dan Kopi Lebih Cepat
Menurut Asnadi, pemilik toko oleh-oleh Habara 99 di kawasan pintu masuk Gunung Dempo saat ini di Pagaralam sudah banyak inovasi untuk teh produksi Pagaralam ini.
Selain kopi, teh Pagaralam juga sudah terkenal ke mana-mana. Bedanya, kalau kopi mendapatkannya lebih mudah, sementara teh produksinya terbatas untuk lokal.
Tetapi untuk internasional produksinya juga terus berjalan melalui pabrik PTPN di Gunung Dempo.
Ini beberapa jenis bunga yang sering dijadikan teman teh atau diracik jadi satu dengan teh.
BACA JUGA:Nikmati Keasrian 5 Kebun Teh Terbaik di Indonesia Ini, Cocok Untuk Menyegarkan Jiwa dan Tubuh
1. Melati
Jenis bunga pertama adalah melati, minuman ini sudah jadi favorit banyak orang. Selain aromanya yang harum, melati juga kaya akan antioksidan yang dapat meningkatkan metabolisme tubuh.
Manfaat lainnya dari teh melati ini adalah bisa meredakan stres dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Juga mengontrol kadar kolesterol, serta mencegah kanker.
Kalau kamu repot membuat sendiri teh dari bunga ini, kini sudah banyak dijula dalam kemasan yang membuat kamu tinggal menyeduhnya saja.
Soal rasanya seperti minum teh biasa, kamu bisa menambahkan gula atau madu kalau terlalu pahit.