"Sehingga kehadiran korpri, kita menilai bisa dirasakan manfaatnya bagi seluruh masyarakat indonesia," aku jenderal bintang dua ini di Mapolda Sumsel.
Ia mengharapkan agar PNS Polri khususnya yang ada di Polda Sumsel melaksanakan beberapa hal seperti korpri harus menjaga netralitas dan profesionalisme.
Serta berkomitmen tegak lurus terhadap kepentingan bangsa dan negara dalam upaya mewujudkan tujuan nasional.
Kemudian korpri harus siap bertransformasi menjadi bagian integral dari pemerintahan yang berperan menjaga kode etik dan standar profesi, m ewujudkan jiwa korps sebagai pemersatu bangsa, serta mengembangkan kesejahteraan anggota.
BACA JUGA:Ada Silpa Rp 3 M Dari ASN Pemkab Ogan Ilir Malas-Malasan, Kok Bisa? Ini Penjelasan Bupati Panca
Bahkan korpri sebagai wadah pemersatu sebagai abdi negara, abdi masyarakat dan harus mampu menunjang pencapaian tugas pokok di instansi masing-masing di tempat mengabdi.
"Saya berpesan kepada seluruh PNS Polda Sumsel selain melaksanakan tupoksi dalam satkernya masing-masing, juga harus selalu berupaya untuk meningkatkan kompetensi dan keahliannya," pesanya.
Baik melalui dikbang ataupun melalui peningkatan kompetensi lainnya. hal ini sangat penting dilakukan karena saat ini pns sebagai mitra sejajar polri, sehingga harus menjadi teladan serta menjadi pribadi yang unggul dan kompetitif.
Sementara itu, Ketua Korpri Polda Sumsel, drg Yasmika Siregar MM mengatakan, ia selaku Ketua korpri Polda Sumsel dan seluruh PNS Polda Sumsel menyampaikan terimakasih kepada Kapolda Sumsel, Wakapolda Sumsel, Irwasda Polda Sumsel dan seluruh PJU yang turut hadir dalam acara ini.
"Dan puncaknya pada hari ini, kami melaksanakan acara syukuran hari ulang tahun korpri yang ke 52," jelas Ketua Korpri Polda Sumsel.
Kegiatan ini juga dilaksanakan di setiap instansi pemerintahan di seluruh indonesia. peringatan hut korpri yang ke 52 tahun 2023, pada tahun ini mengambil tema “korprikan Indonesia” yang mengandung makna bahwa ASN di seluruh Indonesia.
Baik di pusat, pemerintah daerah dan termasuk di dalam instansi polri, wajib memperkokoh persatuan dan kesatuan.
Serta jiwa korps sebagai ASN dan korpri adalah wadah organisasi tunggal kedinasan yang mengikat seluruh anggota korpri.
BACA JUGA:Dengan Mengenali 5 Jenis Kentut Ini, Kamu Bisa Tahu Bagaimana Kondisi Kesehatanmu
Sehingga kehadiran korpri bisa dirasakan manfaatnya bagi seluruh masyarakat indonesia. "Kami selaku ketua korpri Polda Sumsel terus mendorong seluruh PNS Polda Sumsel untuk senantiasa meningkatkan profesionalisme," tambahnya.