https://palpres.bacakoran.co/

Pecinta Lagu 1980-an Merapat, SBS-Adinata Project Gelar Dendang Swara Nostalgia, Cek Tempat dan Tanggalnya!

Acara Dendang Swara Nostalgia bakal menghadirkan 3 penyanyi lawas Dian Piesesha, Obbie Mesakh dan Fariz RM. --kolase koranpalpres.com

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Menghadirkan kembali lagu kenangan dan musik masa lalu, perlu digelar acara Dendang Swara Nostalgia.

Terkait itu, Yayasan Seni Budaya Sriwijaya (SBS) dan Adinata Project berusaha mewujudkan lagu-lagu nostalgia yang pernah populer di era 1980-an.

Ketua penyelenggara Daniel Saputra mengatakan, acara Dendang Swara Nostalgia itu akan digelar di Golden Sriwijaya Ballroom Palembang pada Jumat 6 Desember 2024.

"Kami mengajak warga yang gemar mendengar dan menyanyikan lagu-lagu nostagia yang pernah populer di era 1980-1990-an," ujar Daniel Saputra saat wawancara dengan awak media ini, Kamis 28 November 2024.

BACA JUGA:Tour Nostalgia di Tengah Kota, 5 Tempat Kongkow Paling Hits Anak Gaul Era 90-an di Palembang

BACA JUGA:Terjebak Nostalgia Es Gabus: Jajanan Tempo Dulu yang Bikin Rindu Masa Kecil, Ini Resepnya!

Meski yang ditampilkan nanti merupakan corak lagu-lagu lawas, tapi yang hadir di acara itu tak semuanya berusia tua.

Daniel Saputra berharap sekaligus mempersilakan para kawula muda yang menggemari musik dengan nada-nada melankolis untuk hadir di acara tersebut. 

“Saya pikir dari nilai estetika para musikus yang tampil nanti, diharapkan bisa berbagi kemampuan musikalnya bagi para kawula muda," cetusnya.

Daniel Saputra yang saat ini sudah menginjak usia 35 tahun itu berjanji untuk memberi kepuasan bagi yang ikut menyemarakkan program Dendang Swara Nostalgia tersebut.

BACA JUGA:Nostalgia Bareng Yuk! Inilah 7 Jajanan Jadul Generasi 90 Dijamin Teringat Masa Lalu

BACA JUGA:Blusukan ke Desa Seribandung Ogan Ilir, Pj Gubernur Elen Setiadi Bernostalgia Bareng Teman Lama!

Menurut dia, musik-musik lawas kaya dengan nilai-nilai estetika yang diusung dengan syair berkaitan tentang cinta, moral, dan sosial masyarakat nilainya sangat bermakna.

"Karena itu saya berharap agar masyarakat Kota Palembang bisa memanfaatkan peluang yang baik ini," ucap Daniel, tersenyum.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan