Segera Tangkap! Aktivis Sumsel Bersatu Yakin Operator Alat Berat Terlibat Pembunuhan Berencana Yongki BIDIK

Selasa 22 Oct 2024 - 09:21 WIB
Reporter : Muhammad Wijdan
Editor : Muhammad Wijdan

“Artinya sangat penting, karena kenapa, karena ini pembunuhan berencana," timpalnya.

BACA JUGA:Datangi TKP Pembunuhan Yongki BIDIK, Polres Ogan Ilir Periksa Operator Alat Berat

BACA JUGA:Kronologi Kejadian Mulai Terkuak, Saksi Pembunuhan Yongki BIDIK Ungkap Hal Ini

Sanusi kembali menegaskan keyakinan pihaknya bahwa kasus ini pembunuhan berencana karena secara kronologis yang mereka dapatkan dan dengar.

Dimana dikatakannya, kronologinya matang betul dilaksanakan, dihadang dan menggunakan sajam dan lain sebagainya.

"Kami juga meminta kepada pihak kepolisian melalui penyidik, tangkap operator alat berat itu dulu, karena dia tahu betul kejadian, kalau saksi kami sudah jelas, siapa yang membunuh itu sudah disampaikan kepada kami," jelasnya.

Lantaran sebelum meninggal imbuh Sanuni, almarhum Yongki sempat membisikkan nama pelaku yang arrtinya sudah tahu nama aktor utama di balik peristiwa ini.

BACA JUGA:Pecah! Tangis Histeris Istri, Anak dan Keluarga Yongki Korban Pembubuhan di RSUD Ogan Ilir

BACA JUGA:Yongki BIDIK Meninggal, Dikeroyok Orang Tak Dikenal

"Kami minta secara tegas pak Kapolres untuk mengusut ini setuntas-tuntasnya, kami yakin operator itu turut serta dalam hal ini," imbuhnya.

Pihaknya juga berharap bahwa kasus ini juga jangan menjadi asumsi liar, tidak menutup kemungkinan teman-teman lainnya terancam dengan kasus-kasus lainnya kalau ini tidak tuntas.

"Kami mengutuk keras kejadian ini! Saya pastikan bahwa ini disuruh atau dibayar oleh orang-orang yang punya kepentingan, oknum-oknum kepala dinas, pengusaha dan lain sebagainya," pungkasnya.

Kategori :