PAPUA, KORANPALPRES.COM - Dalam rangka mendukung perekonomian lokal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Satgas Batalyon Infanteri (Yonif) 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa melaksanakan kegiatan pembelian hasil bumí dari masyarakat di Distrik Fayit, Ahad 3 November 2024.
Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin hubungan yang lebih baik antara TNI dan masyarakat setempat, serta memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah.
"Pembelian hasil bumi ini mencakup berbagai komoditas seperti sayur-sayuran, Ikan dan produk lainnya," ujar Danpos Fayit.
Dengan membeli hasil bumi langsung dari Masyarakat, Satgas Batalyon Infanteri 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa tidak hanya membantu meningkatkan pendapatan masyarakat, tetapi juga memperkuat ketahanan pangan di wilayah tersebut.
BACA JUGA:Wah! Ada Program Unggulan Kodam II Sriwijaya Diselenggarakan di TK Kartika II 22, Apa?
BACA JUGA:Sosok Jenderal dari Kodam II Sriwijaya Ini Ternyata Yang Meresmikan Rumah Rehap RTLH, Siapa?
"Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat. Kami berharap melalui program ini, masyarakat dapat merasakan manfaat langsung dari keberadaan kami disini," ungkap Danpos Fayit.
Sebelumnya, Personel Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-PNG Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Pos Kimaam kembali menunjukkan kepedulian mereka terhadap kesejahteraan masyarakat di wilayah perbatasan, Papua Selatan, Sabtu 26 Oktober 2024.
Mereka melaksanakan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Kp kiworo Distrik Kimaam, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan.
Kegiatan pelayanan kesehatan ini dilakukan sebagai bentuk komitmen Personel satgas kewilayahan RI-PNG Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Pos Kimaam.
BACA JUGA:Kodam II Sriwijaya Apel Gelar Siaga Kontijensi Bencana Yon Komposit PRC, Untuk Apa?
BACA JUGA:Kodam II Sriwijaya Buka Pendaftaran Secaba PK TNI AD Gelombang II TA 2024, Ini Jadwal dan Syaratnya!
Dalam mendukung upaya peningkatan kualitas kesehatan masyarakat di wilayah perbatasan, khususnya di daerah yang akses terhadap fasilitas kesehatan masih terbatas.
Personel medis dari Pos Kimaam turun langsung memberikan pemeriksaan kesehatan, pengobatan, serta penyuluhan kesehatan kepada masyarakat setempat.
Kapten Inf Hendri Ardiansah S.T. Han selaku komandan Pos kimaam satgas kewilayahan RI-PNG Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Satgas kewilayahan Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Pos Kimaam.