Update Ranking FIFA Timnas Indonesia, Mendekati 100 Besar Dunia

Kamis 28 Nov 2024 - 11:44 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Malaysia hanya naik satu posisi dari peringkat 133 ke 132 dunia setelah menang 3-1 atas Laos dan imbang 1-1 dengan India. 

BACA JUGA:Terlalu Sering Bela Timnas Indonesia, Karier Justin Hubner di Wolverhampton Terancam

BACA JUGA:Asnawi Mangkualam Jadi Pemain Tertua di Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024

Hal unik dialami Vietnam.

Meski tidak melakoni pertandingan, Vietnam naik dua posisi dari peringkat 119 ke 117 dunia. 

Vietnam naik karena sejumlah negara yang berada di atasnya mengalami penurunan poin di ranking FIFA.

Sementara Thailand mengalami penurunan posisi akibat ditahan Lebanon dan Laos di laga uji coba.

Skuad Gajah Perang turun satu posisi dari peringkat 97 ke 96 dunia.

Peluang Timnas Indonesia terus melaju di ranking FIFA terbuka lebar.

Apabila Indonesia mampu sapu bersih delapan laga Piala AFF 2024 dengan kemenangan, Timnas Indonesia akan naik enam posisi, tepatnya dari peringkat 125 ke 119 dunia.

Timnas Indonesia bisa melesat lagi jika mendapatkan hasil positif di matchday ketujuh dan Kedelapan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang digelar Maret 2025. 

Sesuai jadwal, Timnas Indonesia akan tandang ke markas Australia (20 Maret 2025) dan menjamu Bahrain (25 Maret 2025).

 

Berikut update ranking FIFA November 2024 negara-negara Asia Tenggara:

 

97. Thailand

117. Vietnam

Kategori :