Menko Pangan Zulhas Beber Langkah Jitu Jadikan Sumsel Sebagai Andalan Program Swasembada Pangan

Selasa 14 Jan 2025 - 09:53 WIB
Reporter : M Iqbal
Editor : M Iqbal

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Pemerintah berkomitmen menjadikan Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) sebagai andalan program swasembada pangan di tanah air.

Untuk mensukseskan program swasembada pangan tersebut, tentunya pemerintah punya sejumlah langkah dan strategi jitu.

Beberapa langkah jitu untuk mensukseskan program swasembada pangan ini disampaikan Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pangan Republik Indonesia (RI) Zulkifli Hasan saat memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Bidang Pangan di Griya Agung Palembang, Senin 13 Januari 2025.

Rapat ini melibatkan Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi, Menteri Kelautan dan Perikanan RI Sakti Wahyu Trenggono, Menteri Perdagangan RI Budi Santoso, Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal RI Yandri Susanto.

BACA JUGA:Panen Raya di Banyuasin, Menko Pangan Zulkifli Hasan Sampaikan Pesan Khusus dari Presiden Prabowo, Coba Tebak!

BACA JUGA:Disbun Lahat Siap Pasok Kebutuhan Swasembada Pangan, Vivi Anggraeni: Kita Dukung Program Pemerintah

Kemudian Anggota DPR RI Kartika Sandra Desi, Wakil Mendagri RI Bima Arya Sugiarto, para Forkopimda Sumsel, Bupati/Walikota se-Sumsel dan Kepala OPD Sumsel serta stakeholder terkait.

Menko Pangan yang akrab disapa Zulhas menegaskan, rakor tersebut bermaksud untuk menyatukan langkah dan visi misi dalam menyukseskan di bidang pangan. 

Salah satunya untuk mensukseskan program swasembada pangan yang menjadi prioritas pemerintah Prabowo-Gibran.

“Karena itu kita semua perlu melakukan beberapa langkah, semua harus bergerak cepat dengan melakukan optimalisasi,” tutur Zulhas. 

BACA JUGA:Mahasiswa Universitas Andalas Bocorkan Kunci Swasembada Pangan Berkelanjutan di Indonesia, Apa Aja Ya?

BACA JUGA:Pimpin Rakornis Tindak Lanjut Program Swasembada Pangan, Ini Kata Danrem Gamas

Persoalan yang ada sambung Zulhas, baik irigasi, pupuk, dan lainnya termasuk membuka lahan baru sehingga nantinya Indonesia tidak impor lagi.

Untuk Provinsi Sumsel lanjut Zulhas, lahan yang disiapkan terbilang luas yakni hampir 500 ribu hektar. 

Apalagi Sumsel sebagai daerah lumbung pangan dan menjadi andalan, sehingga dibutuhkan kerjasama semua pihak dalam mencapai swasembada pangan baik beras, garam, jagung dan gula.

Kategori :