PALEMBANG - PJ Walikota, Drs H Ratu Dewa M Si menyerahkan langsung hadiah penganugerahan Pemenang Kompetisi Inovasi Daerah Tahun 2023 di Hotel Novotel Palembang, Jumat 27 Oktober 2023.
Kompetisi Inovasi daerah ini merupakan kerja sama Bappeda Kota Palembang dengan salah satu media yang terdiri dari beberapa kategori.
Meliputi kategori perangkat daerah, kategori sekolah, puskesmas, masyarakat dan kategori inovasi ASN.
PJ Walikota Palembang, Ratu Dewa mengungkapkan, bahwa inovasi merupakan hal yang sangat penting dan juga mempengaruhi pertumbuhan ekonomi di Palembang.
BACA JUGA:Menuju Konser Emas 50 tahun, Band Legendaris God Bless rilis video musik 'Musisi'
Inovasi pemerintahan, inovasi katanya, pembangunan dan pembangunan kemasyarakatan, untuk menjawab itu semua tentunya jawabanya adalah inovasi.
“Sebagaimana data yang kita punya laju pertumbuhan ekonomi di Palembang alhamdulillah setiap hari, minggu bahkan setiap bulan cukup menggeliat di angka 5,25 persen," ujarnya.
Ia menambahkan bahwa inovasi-inovasi yang ada harus terus dikembangkan tidak hanya sebatas seremomial.
"Dalam kesempatan ini tidak berlebihan apabila inovasi yang dikembangkan tadi tidak hanya bersifat seremonial,” katanya.
BACA JUGA:Lolos Wakili Sumsel Dalam Ajang Kontingen Pesparawi 2023, Ini Pesan Bupati OKU Timur
Minggu depan lanjutnya, ia akan melihat langsung bener tidak inovasi di puskes, kecamatan dan sekolah tadi.
“Kita ingin menjawab IPM walaupun IPM kita 79,72 persen tetapi ini harus terus di tingkatkan agar maksimal membuat Palembang lebih baik lagi," bebernya.
Terlebih lagi, lanjut Ratu Dewa, ada inovasi tentang stunting dan saat ini angka stunting di Palembang mengalami penurunan yang cukup baik.
"Tentu ini cukup menggembirakan dan tantangan untuk kita semua, regulasi sudah jelas kaitanya dengan inovasi, undang-undangnya ada, peraturan pemerintahnya juga ada,” jelasnya.
BACA JUGA:Waduh, Penghuni Lapas Kelas III Pagaralam Overload, Jumlahnya Sampai Bikin Geleng geleng Kepala