Danramil 14/Dagangan Hadiri Apel Gelar Kesiapan Linmas Pengamanan Pemilu 2024

Kamis 08 Feb 2024 - 03:03 WIB
Reporter : Kurniawan
Editor : Kurniawan

MADIUN, KORANPALPRES.COM - Komandan Koramil 14/Dagangan menghadiri apel gelar kesiapan Linmas (Perlindungan Masyarakat).

Dalam rangka persiapan pengamanan Pemilu 2024 bertempat di lapangan Pintu Desa Dagangan, Kecamatan Dagangan Kabupaten Madiun, Rabu 7 Februari 2024.

Bertindak selaku pengambil apel Muspika Kecamatan Dagangan, Tarji S STP MH selaku Camat, Kapten Inf Muslikin selaku Danramil dan AKP Jumarni S MH selaku Kapolsek. 

Pada apel kesiapan pengamanan ini diikuti sedikitnya 340 personel Linmas se-Kecamatan Dagangan, dan apel ini bertujuan.

BACA JUGA:Satgas Pamtas Yonarhanud 12/SBP Ajak Anak-anak Perbatasan Gemar Membaca

BACA JUGA:Amankan Pileg dan Pilpres Kodim 0420/Sarko dan Forkopimda Apel Siaga Satlinmas

Untuk melihat secara langsung kesiapan para anggota Linmas Dagangan dalam mengawal suksesnya pelaksanaan Pemilu mendatang. 

Adapun tema dalam apel ini yakni "Apel Gelar Pasukan Kesiapsiagaan Anggota Kamtibmas dan Linmas dalam rangka pengamanan Pemilu 2024.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Dagangan Tarji S STP MH, Danramil 0803/14 Dagangan Kapten Inf Muslikin, Kapolsek Dagangan AKP Jumarni SH MH.

Kemudian Ketua Panwascam Kecamatan Dagangan Agus Rudianto, ST, dan Ketua PPK Kecamatan Dagangan Zainal Arifin, Tiga Pilar se-Kec. Dagangan.

BACA JUGA:HUT Pekabaran Injil, Satgas Yonif 200/BN Layani Kesehatan Masyarakat Papua

BACA JUGA:Tumbuhkan Cinta Satuan Yonif 144/JY Adakan Tradisi Penerimaan Warga Baru

Camat Dagangan, Tarji S STP MH dalam amanatnya mengatakan seluruh Satuan Linmas agar menjunjung tinggi norma hukum, agama.

Dan hak asasi manusia serta menjunjung tinggi janji Satuan Linmas. Laksanakan koordinasi dan kerjasama yang baik dengan Instansi (PPS, PPK/Panwas, TNI dan Polri). 

"Lakukan pendekatan kepada sejumlah tokoh-tokoh masyarakat agar berperan aktif dalam mencegah dan menyelesaikan potensi gangguan ketertiban umum dan ketentraman,"katanya.

Kategori :