PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Selain kaya wisata alam Sumatera Selatan (Sumsel) juga memiliki beragam kunikan kuliner.
Seperti pindang borgibor makanan khas OKU Selatan yang cita rasanya membuat nasi di rumah cepat habis.
Pindang borginor ini berbeda dari jenis pindang pegagan, pindang Musi Rawas dan borgibor makanan khas daerah OKU Selatan.
Salah satu kuliner khas OKU Selatan adalah Borgibor.
Borgibor termasuk jenis kuliner berkuah dan bumbu dasarnya sama seperti bumbu masakan pindang.
Borbibor berbeda dengan pindang yang lain karena memiliki cita rasa khas, yakni rasa asam.
Rasa asam dari pindang ini, didapatkan dari tempoyak yang berasal dari buah durian yang diawetkan dengan cara daging durian yang sudah di fermentasi.
Untuk membuat tempoyak adalah daging durian dicampur garam lalu disimpan dalam toples kedap udara selama beberapa hari hingga rasanya menjadi asam.
Di kabupaten, OKU Selatan, menu Borgibor dapat dinikmati diberbagai warung makan yang tersebar di sekitaran Kota Muaradua.
Adapun bahan-bahan untuk membuat borgibor sangat mudah didapat, begitu juga cara memasaknya, mudah dan simpel.
Untuk bahan utamanya ikan, bumbunya lengkuas, sereh, daun salam, kunyit, cabai merah, dan garam.
Cara memasaknya, haluskan semua bumbu tadi selanjutnya rebus satu liter air hingga mendidih.
BACA JUGA:Makanan Khas dari Bali Nusra dan Maluku, Nomor 5 Bukan Jenis Tumbuh-tumbuhan Lho