Resmi Luncurkan Slogan 'Mudik Ceria', Ini Harapan Menhub Budi Karya Sumadi

Senin 18 Mar 2024 - 16:19 WIB
Reporter : M Iqbal
Editor : M Iqbal

Pasalnya menurut Budi, resiko kecelakaan sepeda motor untuk jarak jauh sangatlah tinggi. 

BACA JUGA:Kemenhub Dan Rombongan Tinjau Underpass Desa Manggul Lahat, Begini Kondisinya

BACA JUGA:Perjuangkan Nasib Siswa Di Perbatasan, Pemkab PALI Gedor Kemenhub Minta Bantuan Ini

Masyarakat dapat memanfaatkan program mudik gratis yang diselenggarakan oleh Kemenhub, Kepolisian, BUMN atau perusahaan swasta baik di jalur darat, kereta api dan laut.

Pada kegiatan ini juga dipaparkan Rencana Operasi (Renops) Angkutan Lebaran 2024 baik di subsektor Perhubungan Darat, Perhubungan Laut, Perhubungan Udara maupun Perkeretaapian. 

Dirjen Perhubungan Darat Hendro Sugiatno memaparkan Rencana Operasi Angkutan Darat yang terdiri dari kesiapan sarana dan prasarana transportasi darat, serta kebijakan pengaturan lalu lintas jalan dan penyeberangan. 

Hendro juga memaparkan program mudik gratis yang dilaksanakan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat yang dapat diakses melalui aplikasi Mitra Darat.

BACA JUGA:Menhub Apresiasi Keseriusan Pemprov Sumsel untuk Realisasikan Pelabuhan Tanjung Carat

BACA JUGA:Listrik Sering Padam! Ibadah Puasa Ramadan Warga di Ogan Ilir Ini Terganggu

Sementara, Dirjen Perhubungan Laut Antoni Arif Priadi memaparkan Renops Angkutan Laut yang berisi potensi angkutan laut Lebaran, kesiapan pelabuhan dan armada serta program mudik gratis Direktorat Jenderal Perhubungan Laut. 

Selanjutnya, Dirjen Perhubungan Udara Maria Kristi dalam paparan Renops Angkutan Udara menyebutkan, potensi pergerakan penumpang pesawat, kesiapan armada pesawat dan tempat duduk, proyeksi rute dan bandara yang mengalami lonjakan penumpang.

Lebih lanjut, Dirjen Perkeretaapian Risal Wasal menyampaikan dalam Renops Angkutan Kereta Api yaitu kesiapan penyelenggaran angkutan Lebaran sektor perkeretaapian, potensi pergerakan penumpang kereta api dan program angkutan motor gratis.

Adapun, Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan memaparkan manajemen dan rekayasa lalu lintas selama masa arus mudik dan balik Angkutan Lebaran 2024. 

BACA JUGA:Segarnya Es Pallu Butung Khas Makassar Bikin Puasa Tambah Nikmat, Resep simple dan praktis

BACA JUGA:Nikmatnya Resep Bolen Pisang, Sajian Kue Lebaran 2024, Sekali Gigit Langsung Lumer

Sedangkan, Kepala Badan Kebijakan Transportasi (BKT) Robby Kurniawan manyampaikan hasil survei potensi pergerakan masyarakat selama masa angkutan lebaran 2024.

Kategori :