https://palpres.bacakoran.co/

SELAMAT, RSUD Lahat Dapat Reward dari KPP Pajak Pratama, Ini Kategorinya...

PENGHARGAAN : Plt Direktur RSUD Lahat, Linda Sri Asminarti SM SE MM (duduk tengah) dan jajaran menerima piagam penghargaan dari KPP Pratama sektor Keuangan, Kamis 21 Maret 2024,--Bernat/koranpalpres.com----

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lahat, menerima reward (penghargaan) dari KPP Pajak Pratama, atas keberhasilan dalam penerimaan pajak tahun 2023 dari sektor keuangan.

"Alhamdulillah, tentu saja keberhasilan ini tidak lepas dari kerja keras serta kerjasama semuanya, terutama sekali bidang keuangan yang berjibaku melaporkan pajak tepat waktunya," sebut Plt Direktur RSUD Lahat, Linda Sri Asminarti SM SE MM, Kamis 21 Maret 2024.

Sehingga, masih katanya, pihak KPP Pajak Pratama pun meraih penerimaan 100 persen. Hal ini tentu saja bukanlah pekerjaan yang mudah.

"Karena dibutuhkan ketelitian, kejelian dan kehati-hatian, agar anggaran yang dipergunakan tidak salah jalan, dan semuanya mesti dilaporkan," ungkap dirinya.

BACA JUGA:KOMPAK, Kolaborasi Siswa dan Guru di Lahat Ubah Sampah Sedotan Plastik Jadi Mahakarya, Intip Keseruannya

BACA JUGA:ALHAMDULILLAH, 112 Warga Lubuk Selo Lahat Dapat Bansos Beras 10 Kg, Ini Pesan dari Kades

Kendatipun, sambung dia, baru beberapa Minggu menjabat tapi, kekompakkan, kebersamaan serta kekeluargaan pun terus dikedepankan. Sehingga segala permasalahan dapat teratasi dengan cepat dan baik.

"Pengalaman menjadi guru yang sangat jitu, apabila ada kesalahan mesti dicari bersama-sama dimana letak kelemahan tersebut," imbaunya.

Linda Sri Asminarti menerangkan, dengan demikian jajaran langsung bergerak cepat, untuk memperbaiki segala kesalahannya itu, dan dijadikan pengalaman paling berharga.

"Disinilah saya terus berupaya memberikan pengarahan, instruksi kepada jajaran untuk meningkatkan etis kerja, dengan tetap menjaga marwah positif dari pelayanan kesehatan," jelasnya.

BACA JUGA:Selama Bulan Ramadan SMPN 3 Lahat Giatkan Nilai Keagamaan, Ini Buktinya

BACA JUGA:Cara Unik Pemkab Lahat Upaya Kurangi Pemakaian Produk Plastik, Simak Penjelasan Pj Bupati

Tidak hanya itu, lanjutnya, pihaknya pun terus meningkat kualitas dan kuantitas, baik dari segi pelayanan kesehatan, administrasi supaya kedepannya ketika pasien berobat merasa dilayani dengan optimal.

"RSUD Lahat terus berbenah lebih maksimal dari sisi pelayanan, administrasi sehingga tidak ada lagi masyarakat merasa kecewa, dan juga protes dengan apa yang ada," imbau dia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan