Dibuat Terkagum-Kagum dengan Koleksi Museum Balaputra Dewa, Pj Gubernur Sumsel Lakukan Hal Mengejutkan Ini!

Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni (empat dari kanan) didampingi Kepala Disbudpar Sumsel Aufa Syahrizal, Kepala Museum Negeri Sumsel Chandra Amprayadi berfoto bersama dengan latar belakang Rumah Limas koleksi Museum Balaputra Dewa.--museum negeri sumsel for koranpalpres.com

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Museum Negeri Sumatera Selatan (Sumsel) atau lebih dikenal dengan sebutan Museum Balaputra Dewa kedatangan tamu istimewa, Rabu sore, 17 April 2024.

Orang nomor satu di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel saat ini, Pj Gubernur Agus Fatoni sengaja mengajak rombongan menyempatkan diri berkunjung ke museum di bawah naungan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sumsel itu.

Pj Gubernur Agus Fatoni disambut dengan hangat oleh Kepala Disbudpar Sumsel Aufa Syahrizal dan Kepala UPTD Museum Negeri Sumsel Chandra Amprayadi.

Dipandu pemandu Beny Pramana Putra, Pj Gubernur Agus Fatoni memasuki satu persatu ruang pamer di museum yang beralamat di Jalan Srijaya nomor 1, Kelurahan Srijaya, Kecamatan Alang-Alang Lebar, Palembang itu.

BACA JUGA:Karcis Masuk Resmi Naik, Pengunjung Museum Negeri Sumsel Tetap Membludak

BACA JUGA:Ditemukan di Sungai Musi, Trisula Kerajaan Sriwijaya Jadi Koleksi Terbaru Museum Negeri Sumatera Selatan

Dengan seksama, suami AP Widyanintyas menyimak penjelasan pemandu Beny Pramana Putra mengenai koleksi-koleksi yang terpajang.

Sesekali Kepala Disbudpar Sumsel Aufa Syahrizal dan Kepala Museum Chandra Amprayadi ikut menimpali narasi setiap koleksi.

Selama kunjungannya, Pj Gubernur Agus Fatoni kerap menunjukkan ekspresi kekaguman dan takjub terhadap semua koleksi yang terpajang.

Mulai dari koleksi-koleksi hibah yang ada di ruang Pamer Hibah 1 dan 2, batu-batu megalit prasejarah di taman arca, koleksi songket dan kain tradisional serta hiasan ukiran di ruang Pamer 1.

BACA JUGA:Ribuan Warga NU Kota Palembang Hadiri Halal Bihalal, Ratu Dewa:Nahdlatul Ulama Rumah Besar Saya

BACA JUGA:Selama Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024, 1,5 Juta Lebih Kendaraan Melintas di Jalan Tol Trans Sumatera

Kemudian fosil-fosil kayu, hewan dan manusia zaman prasejarah, serta temuan-temuan Sungai Musi di ruang Pamer 2, hingga peninggalan bersejarah dari masa Kerajaan Sriwijaya, Kerajaan Palembang, Kesultanan Palembang Darussalam, dan masa Penjajahan serta Kemerdekaan Republik Indonesia di ruang Pamer 3.

Mengakhiri kunjungannya, Pj Gubernur Agus Fatoni sempat diajak mengunjungi koleksi masterpiece yang berada di halaman belakang Museum Balaputra Dewa yakni rumah tradisional masyarakat Kota Palembang dan Iliran, Rumah Limas.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan