Kunjungi Lokasi TMMD Kodim 0714 Salatiga, Tim Itdam IV Diponegoro Temukan Banyak Hal Mengejutkan
Kunjungi Lokasi TMMD Kodim 0714 Salatiga, Tim Itdam IV Diponegoro Temukan Banyak Hal Mengejutkan--kodim 0714/salatiga for koranpalpres.com
Pengerjaan RTLH di lokasi TMMD ini merupakan program unggulan Kasad yang secara langsung akan dirasakan dampaknya bagi masyarakat, terutama mereka yang rumah huniannya tidak layak.
"Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di dalam program TMMD merupakan program unggulan dari Kasad yang benar-benar diutamakan di samping pengecoran jalan,” tutur Ketua Tim Itdam IV/Diponegoro Kolonel Inf. Awang Danuarto, S.Sos., M.I.Pol saat meninjau rehab RTLH milik Ahmadi di lokasi TMMD.
BACA JUGA:Aster Kasad Meninjau Kegiatan TMMD Ke-120 di Muara Enim
BACA JUGA:Penuhi Kebutuhan Air Bersih, Satgas TMMD Kodim Bengkulu Utara Bangun 3 Titik Sumur Bor
Menurut Awang, program ini benar-benar akan secara langsung membantu masyarakat yang rumahnya masih tidak layak huni.
Terlebih sambung dia, program ini benar-benar akan langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Awang mengimbuhkan, ternyata masih banyak masyarakat kita yang masih kurang beruntung mempunyai rumah yang kurang layak huni.
“Maka dengan program rehab RTLH di program TMMD ini diharapkan akan bisa membantu pemerataan pembangunan yang benar-benar bisa membantu masyarakat yang rumahnya masih tidak layak huni," pungkasnya.
BACA JUGA:Kodim Bengkulu Utara Membangun Sasaran RTLH TMMD Terus di Kejar
BACA JUGA:Tanggung Jawab Amanah Rp9.06 Milyar, Pangdam II/Swj Rakor TMMD Ke-120
Dalam pelaksanaan TMMD Reguler ke-120 ini, Kodim 0714/Salatiga bekerjasama dengan semua pihak terkait.
Dansatgas TMMD Kodim 0714/Salatiga Letkol Inf Guvta Alugoro Koedoes menyebutkan, lokasi TMMD Reguler ke-120 tahun 2024 berpusat di Desa Bergas Kidul, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.
“Program TMMD adalah suatu giat terpadu antara TNI dan pemerintah daerah untuk mempercepat pembangunan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tutur Guvta yang juga Dandim 0714/Salatiga.
Giat TMMD tersebut menurut Guvta, sengaja digunakan sebagai sarana mempererat kemanunggalan antara TNI dengan Rakyat.