Ada Kunjungan Komite Internasional Palang Merah, Ini Dilakukan Wakil Komandan Korbrimob Polri
Wakil Komandan Korbrimob Polri Irjen Pol Ramdani Hidayat, S.H., menerima kunjungan Komite Internasional Palang Merah atau The International Committee of the Red Cross (ICRC).--Bidhumas Polda Sumsel
JAKARTA, KORANPALPRES.COM - Wakil Komandan Korbrimob Polri Irjen Pol Ramdani Hidayat, S.H., menerima kunjungan Komite Internasional Palang Merah atau The International Committee of the Red Cross (ICRC),Kamis 6 Juni 2024.
ICRC atau Komite Internasional Palang Merah merupakan organisasi Netral dan Mandiri yang bertujuan untuk menjamin perlindungan dan bantuan kemanusiaan bagi korban konflik bersenjata dan situasi kekerasan lain.
Pada kesempatan ini, mewakili Dankorbrimob Polri Komjen Pol Drs. Imam Widodo, M.Han, Wadankorbrimob Polri Irjen Pol. Ramdani Hidayat, S.H., menyampaikan selamat datang dan terima kasih atas kehadiran Wakil Kepala Delegasi Regional ICRC di Mako Korbrimob Polri.
“Kerja sama ICRC dan Polri telah berlangsung sejak tahun 2000, dimana ICRC telah memberikan lokakarya dan sesi pelatihan kepada Perwira dan Personel Polri," ujarnya.
BACA JUGA:Wah! Personel Gabungan Polda Sumsel Memadati Desa Mekar Sari, Ternyata Dalam Kegiatan Ini
Hal ini tentang topik terkait penggunaan kekuatan yang mengacu pada Standar Pemolisian Internasional serta tema-tema lainnya perlu dijalin kembali untuk memberikan pemahaman kepada para Personel Korbrimob Polri.
“Selain itu, agar Personel Korbrimob Polri tidak ragu-ragu dalam bertindak dalam konteks operasi Penegakkan Hukum serta dalam melaksanakan tugas yang berkaitan dengan tugas pokok Kepolisian,” tambahnya.
Sebelum mengakhiri sambutannya, Wadankorbrimob Polri berharap pertemuan ini dapat mempererat hubungan dan kerjasama antara Korps Brimob Polri dengan The International Committee of the Red Cross (ICRC).
Sementara itu, Wakil Kepala Delegasi Regional Palang Merah (ICRC) untuk Indonesia dan Timor-Leste, Mr. Johan Guillaume menyampaikan bahwa ICRC sudah hadir di Indonesia sejak tahun 1945.
BACA JUGA:Sidang Kelulusan Bintara dan Tamtama, PJU Polda Ini Ternyata Memimpin Kegiatan
BACA JUGA:Sistem Contraflow Dilakukan Evaluasi, Kakorlantas Polri Jelaskan Mengenai Hal Itu
Kemudian pada tahun 1978 ICRC memiliki Delegasi permanen di Jakarta. Kemudian ICRC melihat Indonesia memiliki potensi penting untuk memainkan perannya dalam kancah Internasional.
“Peranan penting dari jajaran Polri, khususnya Korps Brimob memiliki tugas yang berat dan menantang sehingga penting bagi ICRC untuk melakukan kegiatan bersama,” aku Mr. Johan Guillaume.