https://palpres.bacakoran.co/

Jarak Sumatera Selatan ke Riau Hanya 2 Jam, Jika Proyek Tol Senilai Rp22,16 Triliun, Begini Progresnya!

Jalan tol Kapal Betung senilai Rp22,16 triliun akan mendekatkan Sumatera Selatan ke Riau dengan jarak hanya 2 jam--Hutama Karya

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Pembangunan jalan tol trans Sumatera terus dikebut pemerintah, termasuk tol Kapal Betung. Keberadaan jalan tol ini akan membuat jarak tempuh semakin dekat, seperti jika tol Kapal Betung selesai dimungkinkan jarak Sumatera Selatan ke Riau hanya 2 jam.

Pembangunan jalan tol Kapal Betung pun terus dikebut pemerintah, hal ini terlihat dari Menteri PUPR Basuki Hadi Mulyono yang meninjau langsung pembangunan jalan tersebut.

Jalan sepanjang 112 KM ini menjadi bagian dari ruas utama atau backbound.

Sehingga jalan tol Trans Sumatera nantinya akan menjadi solusi kemacetan di wilayah Palembang hingga ke Betung dan sekitarnya.

BACA JUGA:MEGAH! Palembang Punya Jembatan Tol Terpanjang di Indonesia, Infrastruktur Baru di Sumsel Telan Dana Rp22,16 T

BACA JUGA:Sumatera Selatan Lebih Dekat: Tol Palembang-Jambi Hingga Rengat Hanya 3 Jam Perjalanan, Serap Dana Rp24,482 T

Sebagian dari jalan tol ini yang dimulai dari Kayu Agung hingga Palembang Keramasan sepanjang 43 km sudah dioperasikan sejak bulan April tahun 2020.

Sedangkan ruas Palembang Keramasan Pangkalan Balai sepanjang 55 KM masih dalam tahap konstruksi dengan progres telah mencapai 75 persen.

Sementara sisa pengerjaan dari Pangkalan Balai hingga ke Betung sepanjang 15 KM dalam tahap pengadaan lahan.

Dengan progress pembangunan jalan tol senilai Rp22,16 triliun ditargetkan rampung 2025.

BACA JUGA:Makin Cindo! Pembangunan Tol Simpang Palembang Segera Koneksikan Jaringan Tol Sumatera Selatan

BACA JUGA:Investasi Megah Rp22,16 Triliun, Fakta-Fakta di Balik Pembangunan Tol Kapal Betung yang Membentang Sungai Musi

Di bagian lain, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) sedang melakukan pekerjaan proyek junction yakni Ruas Rengat–Pekanbaru Seksi Junction Pekanbaru – Bypass Pekanbaru (30,57km).

Selain itu juga melakukan pekerjaan junction Palembang sepanjang 8,25 km dengan 6 ramp konstruksi dari total 10 ramp.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan