Tingkatkan Profesional Prajurit, Kodim Bengkulu Selatan Latihan Menembak Senjata RIngan
Prajurit Kodim Bengkulu Selatan latihan menembak senjata ringan sebagai upaya untuk meningkatkan profesional prajurit--
BENGKULU SELATAN - Prajurit Kodim Bengkulu Selatan mengikuti latihan menembak senjata ringan di Lapangan Tembak Kipan C Yonif 144/JY, Selasa 14 November 2023.
Latihan menembak senjata ringan ini untuk meningkatkan profesional prajurit.
Dandim 0408/BS PLetkol Inf Aswin Suladi menyanpaikan latihan menembak ini bertujuan untuk memelihara.
Dan meningkatkan kemampuan menembak senjata ringan dari setiap prajurit sesuai Top atau Dspp.
BACA JUGA:Pendam II Sriwijaya Latihan Menembak Senjata Ringan, Tingkatkan Kemampuan Menembak Perorangan
“Dalam pelaksanaan menembak pada Triwulan IV ini dilaksanakan dengan posisi tiga sikap (Tiarap, Duduk dan Berdiri),” ujarnya.
Lebih Lanjut Pasi Ops Kodim menerangkan, terdapat beberapa tahapan dalam pelaksanaan menembak yang harus dilaksanakan setiap personil.
Yakni daerah persiapan, titik berkumpul awal, pemeriksaan senjata awal, menembak, pemeriksaan senjata akhir, dan titik berkumpul akhir. tutupnya.
Di tempat yang lain, prajurit Pendam II Sriwijaya melaksanakan Latihan Menembak Senjata Ringan TW IV TA. 2023 di Lapangan tembak Batalyon Infanteri 200/BN di Gandus.
BACA JUGA:Prajurit Kodim OKU Bantu Warga Cor Jalan, Bukti Kompaknya Babinsa Cempaka dengan Warga
Latihan menembak senjata ringan ini intuk meningkatkan kemampuan menembak perorangan, khususnya prajurit Pendam II Sriwijaya.
Kegiatan Latbakjatri tersebut merupakan salah satu program Latihan yang dilaksanakan oleh satuan Pendam ll/Sriwijaya pada Triwulan IV TA 2023.
Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari yaitu pada tanggal 14 dan 15 November 2023 serta diikuti oleh seluruh prajurit Pendam, baik Perwira, Bintara dan Tamtama.
Dalam keteranganya Kapendam II/Sriwijaya Kolonel Kav Rohyat Happy Ariyanto, S.Sos.,M.M. menyampaikan bahwa kegiatan latihan yang digelar ini merupakan salah satu pembinaan latihan prajurit.