TERBAIK! Direksi Pertamina Borong Penghargaan Bergengsi di 2 Ajang Internasional
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati dan Direktur Keuangan Pertamina (Persero) Emma Sri Martini mempersembahkan Penghargaan Bergengsi dari 2 Ajang Internasional.--pertamina.com
“Hal ini merupakan salah satu benchmark dan sekaligus apresiasi dari para stakeholder internasional, khususnya investor yang memang menjadi juri di 2 event berkelas ini,” cetus dia.
Pencapaian ini juga masih kata Juferson, tidak terlepas dari strategi komunikasi yang efektif dan komitmen yang teguh terhadap transparansi dan keunggulan yang dilakukan Pertamina.
BACA JUGA:Ruas JalanTol Palembang-Betung Masih Butuh Tambahan PMN Rp 1 T
“Dan tentunya termasuk tim Investor Relations Pertamina Grup yang secara konsisten menunjukkan kemampuan luar biasa dalam membina relationship yang kuat dengan para stakeholder dan komunitas investasi, sehingga meningkatkan reputasi dan kepercayaan di tingkat dunia,” bebernya.
Terpisah, VP Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso menambahkan, pengakuan dari institusi internasional ini menunjukkan bahwa dalam menjalankan bisnisnya, Pertamina telah sejalan dengan visi perusahaan dan strategi Kementerian BUMN yaitu Go Global.
“Penghargaan dari Asian Excellence Award dan Stevie Awards ini menjadi bukti kuat bahwa Pertamina memiliki reputasi yang diakui di kancah internasional,” tutur Fadjar.
BACA JUGA:Rampungkan Tol Palembang-Betung, PT Hutama Karya Minta Suntikan Dana Rp1 Triliun
BACA JUGA:Mapala Alfedya Ekspedisi di Gunung Talamau Pasaman Barat, Ajang Pertukaran Budaya
BACA JUGA:6 Tips Menghasilkan Uang Dari Game Mobile Legends Bang Bang!
Ia menjelaskan, Corporate Governance Asia, sebagai penyelenggara Corporate Governance Asia: Asian Excellence Award, merupakan lembaga yang menyediakan berita dan analisis mengenai isu-isu tata kelola perusahaan, kinerja dewan direksi, dan aktivitas pemegang saham berbasis di Hong Kong.
Sementara Stevie Awards merupakan sebuah penghargaan yang mengakui pencapaian dan kontribusi positif dari organisasi dan para profesional di sektor keuangan di seluruh dunia yang berbasis di Amerika Serikat.
Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDGs).
Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.
BACA JUGA:Melejit! Nilai Tukar Petani Sumsel Naik 3,75 Persen, Pj Gubernur Elen Setiadi Minta Terus Waspada