Gerah Dikejar Aparat Kepolisian, DPO Kasus Pembunuhan Karyawan Koperasi Akhirnya Tiba di Polrestabes Palembang

Gerah terus-terusan dikejar aparat kepolisian. DPO kasus pembunuhan atas nama Kelvin alias Kevin (21) akhirnya berada di Polrestabes Palembang.--Kurniawan

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Gerah terus-terusan dikejar aparat kepolisian. DPO kasus pembunuhan atas nama Kelvin alias Kevin (21) akhirnya berada di Polrestabes Palembang.

Setelah menyerahkan diri ke Kepolisian Sektor (Polsek) Sukarami Palembang usai turun gunung di Kabupaten Empat Lawang, Rabu 10 Juli 2024.

Perlu diketahui bahwa tersangka Kelvin terlibat dalam kasus pembunuhan terhadap karyawan koperasi simpan pinjam Eka Saputra (25) pada Sabtu 8 Juni 2024.

Kemudian oleh anggota Polsek Sukarami Palembang dipimpin langsung oleh Kapolsek Sukarami, Kompol M Ikang Ade Putra membawa tersangka ke Mapolrestabes Palembang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

BACA JUGA:2 Kios Pasar Buah Tanjung Raja Terbakar, Ini Pemiliknya

BACA JUGA:Makin Parah! Aksi Curanmor di Palembang Kembali Terjadi Hingga Wajah Pelaku Terekam Jelas

Dari pantauan wartawan rombongan anggota Polsek Sukarami Palembang dipimpin langsung oleh Kapolsek tiba di Mapolrestabes Palembang sekira pukul 11.30 WIB.

Dengan kawalan anggota Polsek Sukarami Palembang, tersangka digiring ke ruang penyidik Satreskrim Polrestabes Palembang tepatnya Unit Pidum.

Kapolsek Sukarami, Kompol M Ikang Ade Putra mengatakan, bahwa pelaku terus dilakukan pengejaran.

Hingga akhirnya menyerahkan diri dan anggota Polsek Sukarami Palembang melakukan penjemputan di Kabupaten Empat Lawang.

BACA JUGA:Pencurian di Kelenteng Kong Miau, Kapolrestabes: Masih Dalam Penyelidikan

BACA JUGA:Kurir Narkoba Keok Ditangkap Tim Satres Narkoba OKU, Amankan Jenis Sabu Seberat Ini

"Tersangka ini menyerahkan diri dan kita melakukan penjembutan, selama pencarian tersangka ini diketahui bersembunyi di Kabupaten Empat Lawang," ujarnya.

Tersangka Kevin sendiri langsung dibawa ke Mapolrestabes Palembang untuk menjalani pemeriksaan mengenai kasus pembunuhan yang melibatkan tersangka.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan