Bantu Korban Puting Beliung, Polres Pagaralam Lakukan Hal Ini
Polres Pagaralam memberikan bantuan untuk korban puting beliung-Humas Polres Pagaralam-
Kegiatan social Polres Pagaralam dalam membantu meringankan penderitaan masyarakat termasuk cukup aktif.
Kapolres Pagaralam AKBP Erwin Irawan bahkan dijadikan Bapak Asuh Anak Stunting di Pagaralam.
Komitmen kepolisian untuk turut membantu pemerintah menurunkan angka stunting terus dilakukan secara intensif.
Ini juga menjadi atensi utama kepolisian beberapa waktu terakhir ini selain masalah karhutla dan pemilu yang juga menjadi perhatian khusus.
Kapolres Pagaralam AKBP Erwin Irawan beserta Bhayangkari yang menggelar kegiatan bakti kesehatan penanganan stunting serta bakti Sosial.
Kapolres AKBP Erwin Irawan S.Ik didampingi Ketua Bhayangkari Ny Ayu Erwin mengatakan kegiatan Polri dan Bhayangkari Peduli Stunting merupakan upaya dari Kepolisian Republik Indonesia untuk mendukung pemerintah dalam pencegahan dan penanggulangan stunting di seluruh Indonesia.
“Kami dalam mendukung program itu, Polres Pagaralam melaksanakan kegiatan bakti kesehatan penanganan stunting di dua Kecamatan,” kata Kapolres.
Menurut dia, Polisi dan Bahayangkari salah satu tujuan dari kegiatan tersebut bisa lebih dekat dan bersinergi dengan masyarakat.
Selain itu, Polisi dan Bahayangkari juga bisa lebih peduli membantu warga yang kurang mampu serta kurang gizi (stunting) pada anak-anak.
Pada kegiatan tersebut, kata AKBP Erwin Irawan S.Ik, dilakukan penyerahan minuman tambahan berupa susu formula, roti dan paket sembako kepada masyarakat.
Harapannya, pemberian minuman tambahan ini dapat meningkatkan asupan gizi anak-anak dan membantu dalam pencegahan gejala gizi buruk atau stunting.
“Bakti sosial yang dilakukan oleh Polri untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, terutama mereka yang kurang mampu, dengan harapan dapat membantu dalam penanganan kesehatan mereka,” katanya.*