https://palpres.bacakoran.co/

Kirab Bendera Sepanjang 79 Meter Bakal Dibentangkan, Ini Kesiapan TNI-Polri Bandar Lampung

Kirab bendera sepanjang 79 Meter ini dilakukan oleh personel gabungan TNI dan Polri dengan membentang bendera Merah Putih dalam rangka untuk menyambut HUT RI ke-79 Tahun 2024, Bandar Lampung, Senin 12 Agustus 2024.--Pendam II Sriwijaya

LAMPUNG, KORANPALPRES.COM - Kirab bendera sepanjang 79 Meter ini dilakukan oleh personel gabungan TNI dan Polri dengan membentang bendera Merah Putih dalam rangka untuk menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-79 Tahun 2024, Bandar Lampung, Senin 12 Agustus 2024. 

Sebanyak 200 personel gabungan dari satuan Kodim Kota Bandar Lampung dan Polresta Bandar lampung dilibatkan untuk membentang bendera Merah Putih di Bukit Aslan Bandar Lampung,

Dandim Kota Bandar Lampung, Kolonel Arh Tan Kurniawan mengatakan, Kirab Bendera Merah Putih sepanjang 79 Meter ini dalam rangka menyambut hari Kemerdekaan RI ke-79.

Dandim berharap, kirab bendera ini dapat membangkitkan semangat kebangsaan bagi generasi penerus bangsa untuk lebih menghargai pengorbanan para Pejuang dalam merebut kemerdekaan Republik Indonesia.

BACA JUGA:Sedikit Lagi Selesai, Ini Progres Pembukaan Jalan TMMD Ke-121 Kodim Rejang Lebong

BACA JUGA:Mantap! Atlet Yonif 143 Tri Wira Eka Jaya Ukir Hal Membanggakan di Lomba Lari Pesawaran Run

Sementara itu, Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Abdul Waras mengatakan, kegiatan ini merupakan simbol semangat kebangsaan dalam memperingati kemerdekaan Indonesia yang ke-79 tahun.

Selain itu, Kapolres menyebut bahwa kegiatan ini juga sebagai wujud sinergitas TNI dan Polri dalam menjaga keutuhan NKRI dan keamanan di wilayah Bandar Lampung.

Sebelumnya, Babinsa Kodim Kota  Bandar Lampung kembali menjadi perbincangan publik lantaran aksi heroik yang dilakukan oleh Koptu Yayan Babinsa Sukarame Baru.

Usai selamatkan korban kecelakaan lalu lintas yang terjadi di depan Alfamart Bumi Sukarame Damai (BSD) Kelurahan Sukarame Baru, Kecamatan Sukarame, Sabtu 3 Agustus 2024.

BACA JUGA:Danrem Gapo Terima Kunjungan Silaturahmi PT KA Properti Manajemen Galakkan Bersemah44, Apa Itu?

BACA JUGA:Penerimaan Anggota Perwira Baru, Danrem Lampung Timur Sampaikan Pesan Berikut

Melihat korban berlumuran darah, warga setempat tidak ada yang berani mendekat. Lalu dengan cepat Anggota TNI AD.

Dari satuan Kodim Kota Bandar Lampung yang juga Babinsa setempat, dengan nama Koptu Yayan membawa anak tersebut untuk diobati ke rumah sakit terdekat. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan