https://palpres.bacakoran.co/

KEREN, Pj Ketua TP PKK Lahat Pandai Buat Pola Batik Jumputan Khas Lahat, Ini Buktinya

MEMBATIK : Pj Ketua TP PKK Lahat, dr Indah Sari Sp DVE didampingi pengurus, Kepala OPD dan Humas PT BPI, membuat pola untuk membatik-Bernat/koranpalpres.com-

"Diharapkan ke depannya akan ada lebih banyak lagi kolaborasi seperti ini, untuk membangun dan memberdayakan masyarakat khususnya di Kabupaten Lahat," sebutnya seraya menambahkan, dengan adanya kegiatan pelatihan batik jumputan khas Lahat ini, semoga membawa dampak positif bagi masyarakat.

Terpisah, Pj Bupati Lahat, Imam Pasli SSTP Msi diwakili Staf Ahli, Marliansyah mengungkapkan, rasa bangganya karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat senantiasa menunjukkan eksistensinya dalam mengajak masyarakat untuk mewujudkan kesetaraan gender bidang ekonomi, melalui pelestarian dan pengembangan seni budaya jumputan dengan pewarnaan alami di Kabupaten Lahat.

BACA JUGA:Berikan Layanan Kesehatan Berkualitas, Pemkab Lahat Diganjar UHC Award dari Wapres RI, Ini Pesan Pj Bupati

BACA JUGA:Disbun Lahat Rencanakan Pembentukan BUMD Perkebunan, Ternyata Ini Tujuannya

“Pelatihan ini juga bertujuan untuk bisa mempunyai keterampilan-keterampilan dan hari ini kita memilih pelatihan kain jumputan untuk melestarikan wastra Indonesia," tandas dia.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan