https://palpres.bacakoran.co/

Gaji Dokter di PALI yang Berstatus Honor Lebih Besar dari Pegawai PPPK, Ini Alasannya

--

 

Yang membuat Eka heran ketika mendengar jawaban dari Kabag Hukum Setda PALI. Dimana, para dokter itu disuruh untuk mencari referensi di daerah lain terkait tambahan insentif untuk para dokter.

"Gaji para dokter itu hanya sebesar Rp 3,3 juta. Tapi, malah disuruh untuk mencari referensi. Jawaban itu bukan dari seorang Kepala OPD. Kalau tidak bisa kerja, ganti saja. Harusnya Kabag hukum yang mencari referensi itu didampingi Kepala BKPSDM juga," tegasnya.

Menurutnya, jika kondisi seperti ini dibiarkan, maka bisa dipastikan para dokter yang diterima sebagai PPPK akan langsung mengajukan pindah tugas.

BACA JUGA:Alhamdulillah! PPPK Bakal Dapat Uang Pensiun Seperti PNS, Simak Ketentuannya

BACA JUGA:Catat Aturan Resminya! Khusus PPPK Ajukan Mutasi ke Daerah Lain, Berikut Ini Undang-undangnya

"Kami mendapatkan informasi, jika sudah ada dua dokter yang mengajukan pindah. Itu karena kondisinya seperti ini terus. Jadi kalau permasalahan ini tidak segera diselesaikan, maka Faksi PKS tegas tidak akan ikut menyetujui Rancangan Peraturan Daerah tentang Perubahan APBD tahun 2024," ungkapnya.

 

Sementara, dr. Aman Rohman yang bertugas di Puskesmas Kerta Dewa, Kecamatan Talang Ubi mengakui, jika saat masih berstatus honor, ia mendapat insentif dari Pemkab PALI sebesar Rp5 juta. 

"Tapi begitu saya dilantik menjadi PPPK, insentif tersebut sudah tidak saya terima lagi. Saya hanya menerima gaji sebesar Rp3,3 juta," tuturnya.

Ia menjelaskan, ketika para dokter yang telah diangkat menjadi PPPK menanyakan ke Dinas Kesehatan (Dinkes) PALI dan disebutkan kalau anggaran itu ada.

BACA JUGA:Info Terbaru! Ada 8 Formasi Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024, Ini Rincian Lengkapnya

BACA JUGA:GURU MENJERIT! Gaji 13 PNS dan PPPK di Palembang Tak Kunjung Cair: Dinas Lain Kok Sudah Cair

"Tapi, sampai sekarang kami belum menerimanya. Malah kami disuruh mencari referensi sendiri untuk payung hukum untuk mengeluarkan insentif itu," jelasnya.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan