https://palpres.bacakoran.co/

Hadiahkan Buku Gajah Palembang ke Pemkot, Puskass: Agar Anak Cucu Kita Tahu!

Penulis Kemas Ari Panji menyerahkan Buku Gajah Palembang kepada Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Palembang Herly Kurniawan.--Ist for koranpalpres.com

“Ini sengaja kami taruh di perpustakaan supaya bisa dibaca oleh masyarakat umum seperti kata pak Herly tadi,” tuturnya.

Dia juga menghaturkan permohonan maaf atas ketidakhadiran Ketua Dedi Irwanto lantaran tengah sakit dan tidak bisa hadir.

“Jadi kami tim menulis yang hadir antara lain Ali Goik, Mang Dayat, Dudy, Vebri Al Lintani, dan editor Saudi Berlian, inilah yang jadi persembahan kami untuk kota Palembang,” sebutnya.

Selain itu ikon gajah menurutnya milik Palembang di mana bukti-buktinya sejak zaman pra Sriwijaya sudah ada di Palembang.

“Karena kita tidak yakin, dulu ingin dibuatkan patung gajah di Jembatan Ampera di Seberang Ilir dan Seberang Ulu tapi tidak jadi alias batal,” kenang Ari.

“Sehingga gajah menjadi ikon kota Lampung, itu kesalahan kita sendiri sehingga gajah tidak menjadi ikon kota Palembang,” singgungnya.

Dengan hadirnya buku ini menurut Ari, agar anak cucu kita tahu kalau Palembang sejak dulu memang punya gajah.  

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan