https://palpres.bacakoran.co/

Pilkada Serentak 2024, Apa Tujuan Utama yang Ingin Dicapai?

Pilkada Serentak 2024, Apa Tujuan Utama yang Ingin Dicapai?--

Artikel ini ditulis oleh LAMTASIM DASUSTRA, dengan judul "APA YANG MAU DICAPAI PILKADA SERENTAK...?".

KORANPALPRES.COM - Pemilihan Kepala Daerah ( Pilkada ) serentak tahun ini, bukan merupakan yang pertama.

Akan tetapi ini adalah yang kelima kalinya.

Namun kali ini jumlah Daerah yang mengikuti penyelenggaraan Pilkada meliputi seluruh Provinsi di Indonesia, minus Yagyakarta.

BACA JUGA:Gema Perubahan Makin Nyaring, Harapan Rakyat di Tengah Pilkada Serentak

Karena Yogyakarta Daerah Khusus yang mempunyai sistim tersendiri dalam Pemilihan Pemimpin nya,  dan juga diikuti Kabupaten Kota lebih banyak dari sebelumnya.

Sehingga tidak salah bilamana Gebyar Pilkada kali ini lebih menggema dibandingkan dengan Pilkada serentak sebelumnya. 

Pilkada serentak kali ini akan diikuti oleh 37 Provinsi,  dan 508 Kabupaten dan Kota.

Akan menghabiskan Dana sekitar Rp 27 Triliun yang terdiri dari biaya untuk KPUD sebesar Rp 20,- Triliun dan Rp 6.7 Triliun untuk Bawaslu. Sehingga biaya keseluruhan akan mencapai Rp 27 Triliun.

BACA JUGA:Mahalnya Harga Pakan Budidaya Lele? No Problem, Solusi dari Tim BDA Unsri Bikin Warga Tanjung Seteko Sumringah

Besarnya biaya yang dikeluarkan dalam Perhelatan Pilkada tersebut,  membuat Rakyat tergugah untuk bertanya, yakni apa yang mau dicapai dari  Pilkada Serentak tersebut ...? 

Untuk Kepentingan Negara Cq Pemerintah, Partai Politik, Para Calon Kepala Daerah dan  ataukah untuk Kepentingan Rakyat.

Kegundahan Rakyat awam tentang Pilkada serentak diatas  patut di teropong.

Mengingat kondisi Perekonomian Indonesia serta kondisi Rakyat yang sangat memprihatinkan, beban yang harus ditanggung Rakyat semakin hari semakin berat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan