Pemerintah Optimisme Tahun 2024, Target Rekrutmen 1 Juta Guru PPPK Akan Terwujud

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas bertemu Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim untuk mendetilkan upaya pencapaian target tersebut.-Kementerian Komunikasi dan Informasi-

Selain membahas pemenuhan kebutuhan guru, Menteri PANRB dan Mendikbudristek juga mendetilkan pola karir dan pemerataan guru di daerah 3T (terdepan, terluar, tertinggal). 

“Pertemuan ini juga untuk memastikan karir guru dan ketersediaan guru di daerah-daerah yang paling tertinggal dan terluar itu ada. 

BACA JUGA:Presiden Jokowi Resmikan R20 International Summit of Religious Authorities untuk Mendorong Perdamaian Dunia

BACA JUGA:Dorong Kebangkitan Ekonomi di Pesawaran Lampung, Ini Upaya Menparekraf Sandiaga Uno

Skema insentifnya ini kami detilkan dan nanti dituangkan di Peraturan Pemerintah.

Insentifnya mulai dari sisi karir hingga insentif pendapatan, mudah-mudahan regulasinya bisa kita tuntaskan tidak lama lagi,” ujar Menteri Anas. 

Sementara itu Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim mengatakan, kolaborasi dengan Kementerian PANRB merupakan langkah untuk mengakselerasi pemenuhan 1 juta guru PPPK.

“Ini memang menjadi komitmen pemerintah untuk melaksanakannya dan Pak Menteri PANRB sangat support secara cepat sehingga kami yakin ini bisa terpenuhi,” jelasnya.

BACA JUGA:Ini Dia! Jadwal Kampanye dan Pemungutan Suara di Pemilu 2024

BACA JUGA:Kisah Guru Penggerak Datang Jauh dari Sigi Dapat Sepeda dari Presiden Jokowi

Selama beberapa tahun terakhir, rekrutmen guru PPPK terus berlangsung. 

Pada 2021 dan 2022 terdapat sekitar 544.000 guru PPPK yang berasal dari guru honorer dan THK-II. 

Dan hingga rekrutmen 2023 diprediksi akan tercapai sekitar 840.000 guru PPPK. 

Adapun kekurangannya akan dipenuhi pada 2024. 

BACA JUGA:Hadiri Puncak HGN 2023, Jokowi: Saya Bisa Jadi Presiden Karena Guru

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan