https://palpres.bacakoran.co/

Sudah Masuk Tahap II Kasus Dugaan Korupsi Pengelolaan Tambang PT. Andalas Bara Sejahtera, Ini Penjelasannya

Pada Jumat 11 Oktober 2024 dilaksanakan Tahap II (Penyerahan Tersangka dan Barang Bukti) terhadap 6 orang Tersangka. Hal ini dijelaskan dalam press rilis di Kejari Sumsel.--Kurniawan

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Pada Jumat 11 Oktober 2024 dilaksanakan Tahap II (Penyerahan Tersangka dan Barang Bukti) terhadap 6 orang Tersangka.

Mereka Yakni ES selaku Komisaris/ Komisaris Utama/ Direktur/ Direktur Utama PT. Bara Centra Sejahtera/ PT. Andalas Bara Sejahtera, G selaku Direktur/ Direktur Utama/ Komisaris PT. Bara Centra Sejahtera/ PT. Andalas Bara Sejahtera.

Kemudian B selaku Direktur/Direktur Utama/ Komisaris PT. Bara Centra Sejahtera/ PT. Andalas Bara Sejahtera, M selaku Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten Lahat Periode 2010–2015.

Selanjutnya, SA selaku Kepala Seksi di Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten Lahat Periode 2010-2015 dan LD selaku Kepala Seksi di Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten Lahat Periode 2010-2015

BACA JUGA:Begini Persiapan Bandara SMB II Palembang Jelang Nataru 2024-2025

BACA JUGA:Bantu Pemda Tekan Angka Pengangguran, 6 Perusahaan dan 4 UMKM di Sumsel Terima Anugerah Siddhakarya

"Para Tersangka ditahan selama 20 hari kedepan terhitung sejak tanggal 11 Oktober 2024 sampai dengan tanggal 30 Oktober 2024, untuk ES, G, B, M dan SA ditahan di Rutan Palembang, sedangkan Tersangka LD ditahan di Lapas Perempuan Kelas II A Palembang," ujar Kasi Penkum Kejati Sumsel, Vanny Yulia Eka Sari, S.H., M.H.

Selanjutnya setelah dilaksanakan Tahap II (Penyerahan Tersangka dan Barang Bukti), penanganan perkara beralih ke Penuntut Umum (Kejaksaan Negeri Lahat).

Para Saksi yang sudah diperiksa sampai saat ini berjumlah 54 orang. Sebagaimana telah disampaikan pada rilis sebelumnya bahwa Modus Operandi yang dilakukan oleh para tersangka.  

Bahwa PT. Andalas Bara Sejahtera (PT. ABS) yang merupakan perusahaan milik swasta dengan struktur kepengurusan Perusahaan yang selalu berubah pada tahun 2010-2013 dijabat oleh ES selaku Komisaris Utama/ Komisaris/ Direktur Utama/ Direktur, B selaku Direktur Utama/ Komisaris/ Direktur.

BACA JUGA:Ada Apa Ini di Kejati Sumsel Ada Simulasi Ini

BACA JUGA:Setujui Usulan Penambahan Jalur Logistik Batubara di Sumsel, Pj Gubernur Elen Setiadi Beri Syarat Logis

Dan G selaku Direktur/Direktur Utama, telah dengan sengaja melakukan kegiatan penambangan diluar Izin Usaha Pertambangan Operasi Produksi (IUP OP) miliknya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan