https://palpres.bacakoran.co/

Media Massa Punya Peran Aktif Luar Biasa dalam Pilkada 2024, ini Kata Mahasiswa Universitas Andalas

Penggunaan media massa sangat memiliki peran aktif dalam pelaksanaan pilkada 2024, apalagi saat ini kita berada pada era digital. --

PADANG, KORANPALPRES.COM – Artikel ini ditulis oleh Dyandra Ayudiah, mahasiswi Ilmu Politik Universitas Andalas, Padang, Sumatera Barat dengan judul ”Sosialisasi Politik: Peran Aktif Penggunaan Media Massa Pada Era Digital Dalam Pelaksanaan Pilkada Tahun 2024”.

Menggunakan media massa pada era digital saat ini untuk melakukan sesuatu atau untuk meraih sesuatu merupakan suatu hal yang wajar-wajar saja. 

Karena pada saat ini, kita memang sudah berada pada era teknologi yang dimana semuanya sudah bersifat digital. 

Oleh sebab itu, dalam pelaksanaan kampanye menuju pilkada tahun 2024 ini. 

BACA JUGA:Apa itu Persepsi Kriminalisasi Seks dalam Tayangan Hukum Media? Ini Pendapat Mahasiswa Universitas Andalas

BACA JUGA:Meningkatkan Daya Saing Merek Lokal, Universitas Andalas Datangkan Entrepreneur Sukses Roby Rimeldo

Para calon kepala daerah harus bisa berpikir dalam menumakan ide-ide dalam menciptakan kampanye yang baik dan bagus agar dapat menarik perhatian para masyarakat yang dimana di saat para calon kepala daerah menyampaikan visi dan juga misi masing-masing. 

Para masyarakat dapat menentukan serta memilih para calon kepala daerah yang baik sesuai dengan visi dan misi yang para masyarakat ketahui yang berasal dari mulut kepala daerah itu sendiri. 

Pemerintah sendiri pun juga mengajak para masyarakat serta calon kepala daerah tersebut untuk menggunakan media massa dalam mengawal pelaksanaan pilkada tahun 2024 ini. 

Pemerintah berharap, media massa dalam mengawal pelaksanaan pilkada tahun 2024 ini dapat menjadi indra penglihat serta menjadi indra pendengar bagi para masyarakat serta media massa harus dapat dengan segera memberi informasi apabila terjadi pelanggaran di dalam pelaksanaan pilkada tahun 2024 ini sendiri. 

BACA JUGA:Mahasiswa Universitas Andalas Beber Fakta Mengejutkan Media Sosial Pengaruhi Persepsi Publik di Pilkada 2024

BACA JUGA:Wajib Simak! Mahasiswa Universitas Andalas Temukan Relevansi ESG dengan Industri 5.0

Selain itu, media massa juga dapat memberikan pendidikan terkait pelaksanaan pemilu tahun 2024 ini kepada para masyarakat. 

Dalam hal ini, media massa dianggap sebagai garda paling terdepan dan paling penting karena peran aktifnya dalam pelaksanaan pilkada tahun 2024 ini.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan