https://palpres.bacakoran.co/

Stop Money Politics! Mahasiswa Universitas Andalas ini Dorong Pendidikan Politik bagi Pemilih Pemula

Stop Money Politics! Mahasiswa Universitas Andalas ini Dorong Pendidikan Politik bagi Pemilih Pemula--kolase koranpalpres.com

Partisipasi juga memiliki peranan yang sangat penting salah satunya seperti menjaga kebijakan pemerintah agar kebijakan tersebut tidak merugikan masyarakat.

Dapat kita lihat bahwa pendidikan serta sosialisasi itu penting untuk para pemilih pemula agar tidak terkecoh oleh para calon–calon yang akan terpilih. 

BACA JUGA:Bukan Rahasia Umum, Mahasiswa Universitas Andalas Tunjuk Hidung Biang Kerok Minimnya Partisipasi Politik

BACA JUGA:Siapa yang Layak Memimpin Saat Popularitas Menutupi Kompetensi, Mahasiswa Universitas Andalas Punya Jawabannya

Pendidikan politik menjadi salah satu hal yang harus dilakukan setiap masa kampanye. 

Politik uang kini sudah menjadi hal yang wajar, karena tidak ada masyarakat yang mampu menahanya kecuali para pemilih cerdas yang menjunjung tinggi nilai demokrasi. 

Pengaruh lingkungan sekitar juga berdampak kepada cara berpikir kita tentang menerima atau menolak kegiatan politik uang tersebut. 

Sehingga sosialisasi terhadap sekolah–sekolah hingga masyarakat itu menjadi hal dasar yang harus dilakukan sebelum masa kampanye tiba, agar money politics tersebut kembali menjadi hal yang ilegal di dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan