Profil Yokohama F Marinos, Klub Raksasa Jepang yang Jadi Rumah Baru Sandy Walsh

Profil Yokohama F Marinos, klub raksasa Jepang yang jadi rumah baru Sandy Walsh.-Instagram/@yokohamaf.marinos-
KORANPALPRES.COM – Bek Timnas Indonesia Sandy Walsh telah memiliki klub baru.
Keluar dari Eropa untuk kali pertama dalam hidupnya, ia akan memulai petualangan baru di klub raksasa Jepang, Yokohama F Marinos.
Berikut ini profil Yokohama Marinos.
Klub anyar Sandy Walsh ini merupakan salah satu klub tersukses di Jepang.
BACA JUGA:Resmi Gabung Yokohama F Marinos, Ini Kata Sandy Walsh
BACA JUGA:RESMI! Sandy Walsh Gabung Klub Raksasa Jepang Yokohama F Marinos
Yokohama Marinos merupakan klub sepak bola yang dibentuk produsen otomotif ternama Jepang, Nissan Motor, pada 1972.
Memiliki nama asli Nissan Motor Football Club pada 1972, Yokohama Marinos sudah bermain di kasta tertinggi Liga Jepang sejak 1982.
Pada 1992 ketika J1 League kali pertama digelar, Nissan Motor mendapat status klub profesional dan mengubah nama menjadi Yokohama Marinos.
Yokohama Marinos, bersama Kashima Antlers, merupakan dua tim yang selalu bermain di J1 League sejak kali pertama berlangsung pada 1992.
BACA JUGA:Sandy Walsh Menuju Jepang, Gabung Yokohama F Marinos
BACA JUGA:Tak Lagi Terpakai di KV Mechelen, Sandy Walsh Hijrah ke Liga Jepang?
Kedua tim itu juga merupakan tim tersukses di J1 League.
Yokohama Marinos mengoleksi lima gelar J1 League yang direbut pada musim 1995, 2003, 2004, 2019, 2022.