Latihkan Seni Beladiri Indonesia Pencak Silat di Perbatasan, Berikut Tujuan Satgas 141 Aneka Yudha Jaya Prakos

Personel Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Pos Wanam melatihkan beladiri silat PSHT kepada anak di daerah binaan, hal ini dilakukan rutin setiap hari Selasa dan Kamis.--Pendam II Sriwijaya
PAPUA, KORANPALPRES. COM - Personel Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Pos Wanam melatihkan beladiri silat PSHT kepada anak di daerah binaan, hal ini dilakukan rutin setiap hari Selasa dan Kamis.
Diadakannya kegiatan tersebut bertujuan untuk melatih fisik, mental dan karakter anak perbatasan serta mengajarkan anak anak disekitar daerah binaan agar membela diri apabila di perlukan.
Kegiatan tersebut dilatihkan oleh personel Pos Wanam yang merupakan Warga PSHT, dibawah pelatihan Serda Prasetya Panji Asmara dan kawan-kawan, anak-anak perbatasan tersebut dengan semangat dan antusias mengikuti latihan.
"Kegiatan ini mendapat dukungan baik dari berbagai pihak," ujar Serda Prasetya Panji Asmara.
BACA JUGA:Ada Pengamanan Perimeter Dilakukan Satgas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa, Ini Tujuannya
BACA JUGA:Satgas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Gelar Operasi Pengamanan Demi Jaga Jiwa VIP, Siapa Tamunya
Diantaranya kepala kampung Wogekel Petrus Kahol, Kepala suku key, Pendeta dan aparat kampung lainnya.
"Mereka mengungkapkan terima kasih kepada anggota Satgas pos Wanam telah mau melatih anak anak belajar bela diri silat PSHT," ungkapnya.
Sebelumnya, dalam rangka menjaga stabilitas keamanan di perbatasan RI-PNG, Personel Satgas Kewilayahan Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Pos Senggo melaksanakan kegiatan pengamanan perimeter di Distrik Citak mitak, Kabupaten Mappi, Prov. Papua Selatan, Rabu 26 Februari 2025.
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan situasi tetap kondusif serta mengantisipasi potensi gangguan keamanan di wilayah perbatasan.
BACA JUGA:Ini Langkah Satgas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Dalam Mendukung Keanekaragaman Budaya
Selain pengamanan, personil Satgas Pos Senggo juga aktif dalam kegiatan sosial dan komunikasi dengan masyarakat guna membangun kemitraan yang erat antara TNI dan warga setempat.
Letda Inf Muzzakir Ikhsan selaku komandan pos Senggo menyampaikan bahwa pengamanan dilakukan secara intensif dengan patroli rutin.