Pemkot Pagaralam Dukung Kegiatan Yatim Fest Yayasan Abulyatama

Wakil Walikota Pagaralam Hj Bertha berfoto bersama pengurus Yayasan Abulyatama Pagaralam.-Humas Protokol Pagaralam-
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Guna meningkatkan gerakan sosial di wilayah Kota Pagar Alam, Wakil Walikota Pagar Alam Hj. Bertha menerima audiensi dari Pengurus Yayasan Abulyatama Indonesia Cabang Pagar Alam, yang berlangsung di Ruang Rapat Besemah III Sekretariat Derah Kota (Setdako) Pagar Alam, pada Rabu (05/03/2025).
Pengurus Yayasan Abulyatama Indonesia Cabang Pagar Alam dalam audiensi ini, memperkenalkan bahwa Yayasan Abulyatama sudah ada di Kota Pagar Alam sejak tahun 2020, sejak saat itu telah melaksanakan berbagai kegiatan sosial, seperti sunatan gratis, yatim fest, bapak untuk anak yatim, Jumat berkah dan kegiatan-kegiatan lainnya.
Selain itu, Perwakilan Pengurus Yayasan Abulyatama Indonesia Cabang Pagar Alam, juga menyampaikan sekaligus meminta dukungan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Pagar Alam untuk pelaksanaan kegiatan Yatim Fest, yang dalam kegiatan ini nantinya dihadirkan anak-anak yatim, piatu maupun penghafal Alquran untuk diberikan tanda cinta.
Sementara Wakil Walikota Hj. Bertha menyambut baik kedatangan Pengurus Yayasan Abulyatama Indonesia Cabang Pagar Alam, serta Pemerintah Kota Pagar Alam sangat mendukung kegiatan yang akan dilaksanakan oleh Yayasan Abulyatama Cabang Pagar Alam. Akan tetapi, beliau menyarankan agar anak-anak yatim yang diundang memang anak yatim yang benar-benar layak untuk diberikan bantuan.
BACA JUGA:Pimpin Upacara Gabungan Terakhir Kali, Pj Wako Berpamitan pada ASN di Pemkot Pagaralam
BACA JUGA:SDN 64 Jadi Lokasi Perdana Pembagian Makanan Bergizi Gratis Pemkot Pagaralam
BACA JUGA:Pemkot Pagaralam Segera Laksanakan Program MBG, Ini Langkah Persiapannya
"Insyaallah, Pemerintah Kota Pagar Alam sangat mensupport kegiatan dari Yayasan Abulyatama ini, untuk pendanaan nanti Pemerintah juga akan sedikit membantu, meski tidak banyak semoga bisa membantu jalannya kegiatan ini, secara pribadi juga saya tetap akan membantu," sampainya.
Di samping itu, Pemkot Pagar Alam meminta kepada Pengurus Yayasan Abulyatama Cabang Kota Pagar Alam untuk mengurus administrasi ataupun keberadaaan Yayasan Abulyatama Cabang Pagar Alam di sisi pemerintahan, sehingga nantinya Pemkot Pagar Alam bisa memberikan beberapa fasilitas untuk mendukung kegiatan-kegiatan Yayasan Abulyatama Cabang Pagar Alam.
Pengurus Yayasan Abulyatama Indonesia Cabang Pagar Alam dalam audiensi ini, memperkenalkan bahwa Yayasan Abulyatama sudah ada di Kota Pagar Alam sejak tahun 2020, ketika telah melaksanakan berbagai kegiatan sosial, seperti sunatan gratis, yatim fest, bapak untuk anak yatim, Jumat berkah dan kegiatan-kegiatan lainnya.
Diketahui dari laman resmi Lembaga Amil Zakat Abulyatama Indonesia, lembaga ini adalah lembaga amil zakat yang bergerak di bidang pendidikan, sosial dan kemanusiaan yang menghimpun kepedulian umat dalam bentuk zakat, infaq, sedekah, dan wakaf.
BACA JUGA:Pemkot Pagaralam Rapat Bahas Distribusi Gas LPG 3 Kg Tepat Sasaran
BACA JUGA:Pemkot Pagaralam Ikuti Rakor Pengelolaan Dana Transfer Mempercepat Program Prioritas
BACA JUGA:Terima LHP dari BPK, Pemkot Pagaralam Berharap Hasil Akhir Bisa Pertahankan WTPTahun Ini