https://palpres.bacakoran.co/

Resmi dan Serahkan Kunci, Pemkab Dukung Program Bedah Rumah Dari Polres Muara Enim, Berikut Buktinya

Bertepatan dengan momentum bulan suci ramadan ini, dilaksanakan peresmian dan penyerahan kunci rumah kepada yang berhak menerima melalui program bedah rumah dari Polres Muara Enim. --Rikhi Syahputra/Koranpalpres.Com

MUARA ENIM, KORANPALPRES.COM - Bertepatan dengan momentum bulan suci ramadan ini, dilaksanakan peresmian dan penyerahan kunci rumah kepada yang berhak menerima melalui program bedah rumah dari Polres Muara Enim. 

Program ini merupakan dukungan dan sinergi dengan Pemerintah Kabupaten Muara Enim dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtrera di Bumi Serasan Sekundang, bertempat di Desa Ulak Bandung, Kecamatan Ujanmas, Kabupaten Muara Enim, Kamis 13 Maret 2025. 

Dalam hal ini, penyerahan kunci rumah hasil bedah dilakukan langsung oleh Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra. 

Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Muara Enim Edison, Ketua BAZNAS Kabupaten Muara Enim Fajeri Erham, Waka Polres Muara Enim Kompol Roy Aprian Tambunan. 

BACA JUGA:Berbagai Satauan Polres Muara Enim Turun Ke Jalan di Bulan Ramadan, Dalam Rangka Apa

BACA JUGA:Gelar Patroli Subuh, Ini Tujuan Yang Ingin Dipastikan Polres Muara Enim

Asisten I Pemerintah Kabupaten Muara Enim Mat Kasrun, Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Muara Enim Ny Shanty Roy Aprian Tambunan.

Pejabat Utama (PJU) Polres Muara Enim, Camat Ujanmas, Kepala Desa Ulak Bandung, serta pengurus Bhayangkari dan masyarakat sekitar.

Dalam arahannya, Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra mengatakan, bahwa program ini merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan. 

Dirinya menyebutkan bahwa keluarga Bapak Amin Sri adalah salah satu penerima manfaat yang beruntung dari program ini. 

BACA JUGA:Puasa Telah Tiba, Kegiatan Baksos Ini Digelar Polres Muara Enim di Bulan Suci Ramadan

BACA JUGA:Polres Muara Enim Gelar Konferensi Pers, Ungkap Kasus Apakah Itu?

"Terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam terlaksananya bedah rumah ini," ucapnya.

Sementara itu, Bupati Muara Enim, Edison menyampaikan, tentunya program ini sangat bermanfaat khususnya bagi keluarga yang membutuhkan tempat tinggal yang layak. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan