https://palpres.bacakoran.co/

Aksi Pemukulan jamaah Musholla Nurul Misbah Palembang, Ternyata Pelaku Punya Sakit Ini

Kapolsek SU I Palembang, AKP Heri menginterogasi pelaku Andre Suhendra terkait aksi pemukulan yang dilakukannya terhadap jamaah Musholla Nurul Misbah Palembang.--Kurniawan/Koranpalpres.Com

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Aksi pemukulan dilakukan seorang pria di Palembang terhadap jamaah Musholla Nurul Misbah di Jalan Faqih Usman, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang, Rabu 16 Juli 2025 sekira pukul 04.57 WIB.

tidak hanya itu, aksi tersebut bahkan viral di media sosial (medsos) yang terekam jelas aksi pemukulan tersebut.

Aksi ini sendiri dilakukan oleh Andre Suhendra (38) Warga Lorong Jayalaksana, Kelurahan 3-4 Ulu, Kecamtan SU I Palembang terhadap jamaah Musholla Nurul Misbah yang hendak masuk ke dalam Musholla untuk melaksanakan shalat subuh berjamaah.

Bahkan dalam aksi pemukulan tersebut terekam CCTV di lokasi Tempat Kejadian Perkara (TKP) di area luar Musholla Nurul Misbah.

BACA JUGA:Cegah Kriminalitas, Personel Polres PALI Sasar Hal Ini

BACA JUGA:Kasus PMI Palembang, Kuasa Hukum: Adanya Dugaan Dikriminalisasi Terhadap Kliennya

Atas aksi tersebut, pelaku ditangkap oleh anggota Polsek SU I Palembang untuk dimintai keterangannya terkait aksi yang dilakukannya.

Hal ini dibenarkan oleh Kapolsek SU I Palembang, AKP Heri saat ditemui di Mapolsek SU I Palembang.

"Benar kita telah mengamankan pelaku pemukulan terhadap jamaah Musholla Nurul Misbah," ujar AKP Heri.

Ia menjelaskan, bahwa aksi pelaku ini viral di medsos, pihaknya pun melakukan penyelidikan dengan memeriksa CCTV tersebut.

BACA JUGA:3 Titik Rawan Kriminalitas di Pemulutan, Polisi Lakukan Ini

BACA JUGA:Tekan Angka Kriminalitas, Kegiatan Ini Langkah Tiju Unit 1 Subdit III Polda Sumsel Lakukan

Dan terbukti pelaku melakukan aksi pemukulan tersebut, sehingga pihaknya mengamankan pelaku dikediamannya.

Untuk motif sendiri, pelaku mengaku ke pihaknya kalau tidak senang ditegur oleh jamaah Musholla Nurul Misbah tersebut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan