Tumbuhkan Rasa Bangga Terhadap Satuan, Bekangdam II/Swj Gelar Tradisi Penerimaan Warga Baru
Kabekangdam II/Swj, Kolonel Cba Arie Prabuadi SE memimpin upacara tradisi penerimaan Perwira, Bintara dan Tamtama di lapangan Apel Bekangdam II/Swj.--Pendam II/Swj
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Guna menumbuhkan rasa bangga terhadap satuan, Bekangdam II/Swj menggelar upacara tradisi penerimaan Perwira, Bintara dan Tamtama.
Upacara tradisi dipimpin oleh Kabekangdam II/Swj, Kolonel Cba Arie Prabuadi SE di lapangan Apel Bekangdam II/Swj, Jumat 22 Desember 2023.
Kabekangdam II/Swj, Kolonel Cba Arie Prabuadi SE menyampaikan kegiatan ini merupakan pembinaan tradisi yang diwariskan para pendahulu.
"Bahkan mengakar dalam sendi kehidupan satuan Bekangdam II/Swj kita dengan tujuan untuk menanamkan jiwa korsa, soliditas dan semangat pengabdian," ujarnya.
BACA JUGA:Luar Biasa! Yonzipur 2/SG Raih 2 Piala Sekaligus Pada Lomba Tonting Pendamping YWPJ Kodam II/Swj
BACA JUGA:Tim Was Mabesad Cek Kesiapan Pam Pemilu 2024 Kodim 0402/OKI
Tradisi ini juga untuk menumbuhkan rasa memiliki dan kebanggaan, serta merupakan media dalam membentuk karakter prajurit Bekangdam II/Swj.
Yang disiplin, loyal, solid dan tangguh. "Pasalnya inilah langkah awal dalam menanamkan nilai-nilai perjuangan, kecintaan serta kebanggaan prajurit terhadap satuan," imbuhnya
Selanjutnya Kabekangdam II/Swj mengucapkan selamat datang di Bekangdam II/Swj, tanamkan dalam diri saudara sekalian.
Bahwa penempatan tugas jabatan merupakan suatu amanah, maka tetap syukuri laksanakan dengan tulus, ikhlas dan tanggung jawab.
BACA JUGA:Sambut Hari Natal Satgas Pamtas Yonarhanud 12/SBP Berbagi Sembako Kepada Warga Lansia Di Perbatasan
BACA JUGA:Kebersamaan Satgas Yonif 200/BN Bersama Masyarakat Kampung Ampera Dalam Perayaan Natal
"Berikan pengabdian yang terbaik demi kemajuan Kodam II/Swj pada umumnya dan Bekangdam II/Swj kita khususnya,” tutupnya mengakhiri.
Sebelumnya, guna mengetahui kondisi wilayah menjelang perayaan Hari Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru).