GM PLN UIP Sumbagsel Lakukan Site Visit Recovery Kabel Laut, Pastikan Keandalan Interkoneksi Sumatera-Bangka
GM UIP Sumbagsel Zaky Adikta melakukan site visit ke Kapal Nostag 10 untuk proses recovery kabel laut interkoneksi Sumatera-Bangka--Ist
TANJUNG CARAT, KORANPALPRES.COM – PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan (UIP) Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) terus menunjukkan komitmennya dalam memastikan keandalan sistem kelistrikan di Sumatera bagian Selatan.
General Manager PLN UIP Sumbagsel, Zaky Adikta melakukan site visit ke Kapal Nostag 10 yang digunakan untuk proses recovery kabel laut interkoneksi Sumatera – Bangka.
Kegiatan site visit ini menjadi bagian penting dalam memonitoring upaya percepatan pemulihan jaringan kabel laut yang menjadi urat nadi sistem kelistrikan antara Pulau Sumatera dan Pulau Bangka.
Keandalan sistem interkoneksi ini sangat krusial untuk mendukung aktivitas masyarakat, pertumbuhan ekonomi, serta menjaga stabilitas pasokan listrik di Pulau Bangka.
BACA JUGA:Bangun Ruang Pengembangan Diri Bagi Perempuan, PLN UIP Sumbagsel Gelar Inspiring Srikandi 2025
Dalam site visit tersebut, General Manager PLN UIP Sumbagsel, Zaky Adikta didampingi oleh SRM Operasi dan Konstruksi PLN UIP Sumbagsel, Nurindah Aristi Supiartni.
Manager UPP Sumbagsel 2, Adi Saputro, serta Nur Amin selaku Manager Konstruksi PT Wijaya Karya (Persero) Tbk dan Taryono selaku Direktur Utama PT Sarana Global Indonesia.
Kehadiran seluruh pihak ini menegaskan pentingnya koordinasi lintas stakeholder dalam menjaga keandalan sistem kelistrikan.
Saat ini, progres pekerjaan recovery kabel laut menunjukkan pada Circuit #2 di tahap pembersihan area, pemotongan dan pemulihan kabel telah berhasil dilakukan.
BACA JUGA:PLN UIP Sumbagsel Gelar Upacara HUT ke-80 RI, Kobarkan Semangat Kemerdekaan
Serta sudah memasuki tahap penyambungan kabel. PLN menargetkan Circuit #2 dapat kembali beroperasi pada bulan Oktober 2025.
Sementara itu, pada Circuit #3 telah rampung dilakukan pembersihan area, pemotongan dan pemulihan end cap kabel. Namun, belum memasuki tahap penyambungan kabel.