https://palpres.bacakoran.co/

Pemdes Nanjungan Lahat Lakukan Kegiatan Ini Buat Desa Bersih dan Sehat, Catat Waktu Angkutnya

ANGKUT SAMPAH : Tampak petugas kebersihan sedang mengangkut sampah warga Desa Nanjungan, Kecamatan Kikim Selatan -Pemdes Nanjungan/koranpalpres.com-

LAHAT, KORANPALPRES.COM - Terobosan yang dilakukan Pemerintah Desa (Pemdes) Nanjungan, Kecamatan Kikim Selatan, Kabupaten Lahat sungguh luar biasa sekali, terutama menyangkut kebersihan lingkungan pemukiman penduduk.

"Betul, tiap rumah masyarakat kita siapkan tong sampah dan setiap Kamis dan Minggu, petugas dan kendaraan mengangkut sampah rumah tangga yang dimasukkan," papar Kepala Desa (Kades), Agung Saputra, Kamis, 28 Agustus 2025.

Hal ini bertujuan supaya penduduk desa tidak lagi membuang sampah disembarangan, apalagi di bakar maupun ke aliran sungai sehingga membuat desa menjadi kotor dan menimbulkan bau tidak sedap.

"Sampah sisa rumah tangga tersebut kita angkut dan dipilah, bagian mana bisa didaur ulang menjadi pupuk kompos atau dijual kembali sehingga mendapatkan pemasukan," sebut dirinya.

BACA JUGA:Desa Lubuk Lungkang Lahat Siap 'Perang' Lawan Stunting, Ini yang Dilakukan Kades

BACA JUGA:GERCEP! Dinas TPHP Lahat 'Keker' Sawah Diserang Hama Tikus, Jiki Rinalzon: Segera Ambil Tindakan

Agung Saputra menuturkan, dari masukan masyarakat desa inilah dan banyaknya sampah dibuang di pinggir jalan, membuat Pemdes bergerak cepat sebelum terlambat.

"Alhasil, mereka mendukung sepenuhnya disetiap rumah kita letakkan tong sampah, agar tidak lagi berceceran sisa makanan ataupun bungkus plastik," paparnya.

Dengan rutin membuang sampah pada tempatnya kini lingkungan masyarakat terlihat lebih bersih, dan juga bibit penyakit enggan menyerang.

"Alhamdulillah, semuanya berubah cukup signifikan dan kesadaran penduduk kita secara otomatis terbentuk dengan sendirinya, dan mereka mematuhi ketentuan berlaku," tandas dia.

BACA JUGA:JPU Lahat Tuntut Terdakwa Hukuman Mati, Penasehat Hukum: Kita Ajukan Pledeoi

BACA JUGA:BUKAN KALENG-KALENG! Dinas PRKPP Lahat Gercep Tekan Angka Kemiskinan, Desa Ini Sasarannya

Senada, Kepala Puskesmas Nanjungan, Aben SKM menyampaikan, apa yang telah dilakukan jajaran Pemdes sangat baik sekali, dengan menyediakan tempat sampah sehingga kini pemukiman penduduk terlihat lebih bersih, sehat dan harmonis.

"Dengan demikian, penerapan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dan juga sanitasi yang baik, akan memberikan manfaat lebih banyak agar kita semua dapat terhindar dari bibit penyakit," harap dirinya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan