https://palpres.bacakoran.co/

Terima Audiensi HMI, Ini Pembahasannya Bersama Kajari Pagar Alam

Kejaksaan Negeri Pagar Alam menerima audiensi HMI Cabang Pagar Alam.--Humas Kejati Sumsel

PAGAR ALAM, KORANPALPRES.COM - Bahwa Seksi Intelijen dapat laporkan pada Kamis 4 September 2025 sekira pukul 11.00 WIB di Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Pagar Alam, Kejaksaan Negeri Pagar Alam menerima audiensi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Pagar Alam.

Yang diterima langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Pagar Alam didampingi Kepala Seksi Intelijen Muhammad Arief Budiman, S.H., M.H.. dan Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus Andy Pranomo, S.H., M.H.

"Bahwa kedatangan 4 orang mahasisiwa tersebut bermaksud untuk melakukan audiensi terkait penanganan perkara Tindak Pidana Korupsi oleh Kejaksaan Negeri Pagar Alam," ujar Kasi Intel Kejari Pagar Alam, Muhammad Arief Budiman, S.H.

Bahwa pada audiensi tersebut, Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Pagar Alam memberitahukan bahwa akan melaksanakan Forum Diskusi.

BACA JUGA:Asbin Berikan Sambutan di Sosialisasi Penyelenggaraan dan Evaluasi SAKIP Wilayah Kejati Sumsel, Yuk Lihat

BACA JUGA:Restorative Justice, Kejari Ogan Ilir Raih Predikat Tertinggi di wilayah Kejati Sumsel

Yang di hadiri Forkopimda dan Mahasiswa Se-Kota Pagar Alam dan turut mengundang Kejaksaan Negeri Pagar Alam untuk menjadi narasumber di Forum Diskusi tersebut. 

"Bahwa Kepala Kejaksaan Negeri Pagar Alam menyambut baik dan mengapresiasi setiap kegiatan mahasiswa yang memberikan dampak positif kepada masyarakat dan Pembangunan Kota Pagar Alam," katanya.

Sebelumnya, bertempat di Aula Kejaksaan Negeri (Kejari) Pagar Alam telah dilaksanakan Penandatanganan Kerja Sama Jaksa Pengacara Negara Kejaksaan Negeri Pagar Alam dengan Unit Pelaksana Teknis Rumah Sakit Daerah Besemah, Senin 14 Juli 2025.

Bahwa pada penandatanganan kerja sama tersebut dihadiri oleh Kepala Kejaksaan Negeri Pagar Alam Muhammad Hasan Pakaja, S.H.

BACA JUGA:Kajati Tinjau Hal ini di Kantor Kejati Sumsel

BACA JUGA:Kejati Sumsel Gelar Seminar Ilmiah, Universitas di Palembang Ini Lokasinya

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Kejaksaan Negeri Pagar Alam sebagai Pihak Kedua dan turut hadir juga Plt. Direktur Unit Pelaksana Teknis Rumah Sakit Daerah Besemah Ali Akbar Fitriansyah, S.E., M.Si dalam hal ini bertindak sebagai Pihak Pertama.

Selain itu, pada kegiatan tersebut Kejaksaan Negeri Pagar Alam juga turut dihadiri oleh Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan