Respect! Imigrasi Siap Layani Pembuatan Paspor Warga Korem 044/Gapo Wilayah Kodam II/Swj
Danrem 044/Gapo wilayah Kodam II/Swj, Brigjen TNI Muhammad Thohir S Sos MM berpose salam komando bersama dengan Kepala Imigrasi Kelas 1 Palembang, Mohammad Ridwan S Si M Si, Kamis 11 Januari 2024. --Penrem 044/Gapo
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Danrem 044/Gapo wilayah Kodam II/Swj, Brigjen TNI Muhammad Thohir S Sos MM menerima kunjungan silaturahmi Kepala Imigrasi Kelas 1 Palembang, Mohammad Ridwan S Si M Si.
Beserta staf yang bertempat di Ruang Kerja Danrem 044/Gapo wilayah Kodam II/Swj yang beralamat di Jalan Jend Sudirman Km. 4,5 Kota Palembang, Kamis 11 Januari 2024.
Imigrasi merupakan proses masuk dan keluar orang dari suatu negara. Beberapa fungsi dari Imigrasi Republik Indonesia yaitu melibatkan pengaturan dan pengawasan.
Terhadap masuknya orang asing ke Indonesia, pemberian visa, dan izin tinggal, serta penegakan hukum terkait dengan pelanggaran imigrasi.
BACA JUGA:Berkas Administrasi dan Fisik Dana Desa Tahap 3 Desa Sukajadi Lahat di Monev, Ini Hasilnya
BACA JUGA:Antisipasi bencana, Pangdam II/Swj Dukung LCR ke Kodim 0419/Tanjab
Selain itu, imigrasi juga berperan dalam mengamankan perbatasan negara untuk mencegah masuknya orang-orang yang dapat membahayakan keamanan nasional.
Pada kunjungan silaturahmi tersebut, Danrem 044/Gapo Wilayah Kodam II/Swj menyambut baik kedatangan Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang, Mohammad Ridwan S Si M Si beserta staf.
“Selamat datang di Makorem 044/Gapo wilayah Kodam II/Swj, Saya juga mengucapkan terimakasih atas silaturahmi yang sudah terjalin selama ini. Semoga hubungan yang baik ini dapat terus terjalin,” ucap Danrem.
Sementara itu, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang, Mohammad Ridwan S Si M Si mengatakan, bahwa kedatangan ke Korem 044/Gapo wilayah Kodam II/Swj tidak lain untuk menjalin silaturahmi.
BACA JUGA:Cek Kesiapan PAM Pemilu, Pangdam II/Swj: Anggota Mengerti Tugas dan Tanggung Jawab
BACA JUGA:Ini Pesan Danyonkav 5/DPC Wilayah Kodam II/Swj, Jaga dan Mantapkan Netralitas TNI Dalam Pemilu 2024
“Kami beserta staf datang ke Makorem 044/Gapo wilayah Kodam II/Swj ini untuk menjalin silaturahmi dengan Bapak Danrem,” katanya.
Bila ada anggota Korem dan jajaran, yang ingin membuat paspor. "Bisa kontak dan kami akan datang ke satuan, anggota tidak perlu datang ke kantor yang ada di Jakabaring” lanjutnya.