Warga Kodim Palembang Sambut Kedatangan Dandim Baru Dengan Tradisi Penyambutan
Warga Kodim Palembang melakukan penyambutan terhadap Dandim Palembang yang baru Letkol Kav Ferdiansyah, S.Sos dengan melakukan acara tradisi penyambutan, Senin 13 Mei 2024.--Kurniawan
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Warga Kodim Palembang melakukan penyambutan terhadap Dandim baru Letkol Kav Ferdiansyah, S.Sos dengan melakukan acara tradisi penyambutan, Senin 13 Mei 2024.
Penyambutan terhadap Dandim Palembang yang baru Letkol Kav Ferdiansyah, S.Sos dilakukan langsung oleh Kolonel Czi Arief Hidayat M.Han.
Yang disaksikan langsung oleh warga Kodim Palembang di gelar di Makodim Palembang yang beralamat di Jalan Urip Sumoharjo Palembang.
Tradisi penyambutan yang dilakukan tidak lain untuk membentuk rasa kebanggaan terhadap satuan, sehingga personel yang baru masuk dalam satuan memiliki rasa kebanggaan terhadap satuan.
BACA JUGA:Aksi Tanggap Babinsa Bantu Bersihkan Longsor Bersama Warga Desa
BACA JUGA:Dikmata TNI AD 2024, Tempa Ribuan Putra Bangsa Jadi Prajurit Sejati
Bahkan juga memiliki rasa kepedulian yang tinggi terhadap satuan baru yang ditugaskan kepada personel tersebut.
Tradisi yang dilakukan di Kodim Palembang, diawali dengan penyambutan oleh Kolonel Czi Arief Hidayat M.Han yang kemudian dilanjutkan dengan pengalungan Kain Songket.
Yang kemudian diikuti dengan penghormatan jajar. Tak hanya itu kedatangan orang nomor satu di Kodim Palembang tersebut juga disambut dengan tarian adat palembang yang merupakan tarian penjemput para pejabat.
Dalam sambutannya, Kolonel Czi Arief Hidayat M.Han mengatakan, Hari ini (Senin,red) merupakan acara penyambutan oleh seluruh anggota keluarga besar Kodim Palembang.
BACA JUGA:Turun Langsung Temui Prajurit, Kasad Gali Aspirasi dan Cek Kesejahteraan Anggota
Kepada Letkol Kav Ferdiansyah S.Sos yang akan menerima tongkat estafet kepemimpinan Dandim Palembang menggantikan dirinya.
"Kepada rekan-rekan sekalian, saya juga mohon di doakan agar nantinya dapat menjalankan amanah yang negara berikan sebaik-baiknya dimasa yang akan dating," terangnya.