Fungsi Sabhara Dalam Pemilu 2024, Begini Penjelasan Kapolda Sumsel
Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK--Bidhumas Polda Sumsel
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Jelang tahapan inti Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Selatan (Sumsel) menegaskan bahwa fungsi Sabhara melaksanakan tugas-tugas preventif.
Hal ini disampaikan langsung oleh Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK. "Bahwa kita menegaskan bahwa fungsi Sabhara melaksanakan tugas-tugas preventif dalam rangka pengamanan Pemilu 2024," ujarnya, Selasa 6 Februari 2024.
Selain didukung kesiapan yang matang, juga didukung kelengkapan serta peragaan pengamanan yang melibatkan berbagai perlengkapan canggih lainnya termasuk penggunaan helikopter.
Tugas-tugas preventif yang dilakukan Sabhara dalam rangka pengamanan Pemilu 2024 yang meliputi pengawalan dan pengamanan logistik pemilu.
BACA JUGA:Lima Personel Sidokkes Polres Prabumulih Raih Piagam Penghargaan Kapolda Sumsel
BACA JUGA:Polres Lahat Lakukan Pengamanan Dalam Peringati Harlah NU ke-101 Tahun
Kemudian juga sterilisasi kegiatan, pengaturan, penjagaan dan patroli untuk mencegah berbagai gangguan Kamtibmas.
"Jadi dapat kita katakan fungsi ini menjadi ujung tombak fungsi preventif yang direpresentasikan dalam bentuk kehadiran personel yang selalu hadir di tengah masyarakat," katanya.
Bahkan juga untuk melaksanakan patroli dan berbagai tugas lainnya, sehingga wilayah Polda Sumsel untuk keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjadi aman dan kondusif.
Kehadiran polri di tengah masyarakat, lanjut Kapolda, akan berdampak pada tumbuhnya rasa nyaman dan kesejukan di tengah-tengah masyarakat
BACA JUGA:Kabid Humas Melayat Ke Rumah Duka, AKBP Suparlan: Ini Bentuk Wujud Rasa Bela Sungkawa dan Perhatian
Berdasar data ditemukan fakta bawa ada korelasi antara peningkatan kehadiran polisi di masyarakat dalam bentuk patroli.
Dan sebagainya dengan menurunnya gangguan Kamtibmas serta memberikan rasa aman masyarakat ketika datang ke TPS.